Suara.com - Langkah Marc Marquez mempertahankan mahkota juara dunia pada MotoGP 2018 dijalaninya dengan tak mudah. Tercatat, pebalap Repsol Honda itu 23 kali terjatuh atau kecelakaan di MotoGP 2018.
Catatan ini membuat Marquez masih menyandang gelar pebalap terbanyak yang alami kecelakaan dari semua pebalap di kelas MotoGP.
Dilansir dari laman resmi MotoGP, Jumat (14/12/2018), jumlah kecelakaan yang dialami Marquez pada MotoGP 2018 mengalami sedikit penurunan dibanding tahun lalu.
Pada MotoGP 2017, total rider berjuluk The Baby Alien itu 27 kali kecelakaan sebelum akhirnya merebut gelar juara dunia keenam sepanjang kariernya.
Baca Juga: Cedera Leher, Kevin / Marcus WO dari BWF World Tour Finals 2018
Umumnya kecelakaan yang dialami Marquez pada musim ini terjadi di sesi latihan.
Sedangkan saat perlombaan, dia hanya dua kali gagal selesaikan lomba akibat terjatuh, yakni di MotoGP Italia dan Valencia.
Sementara itu, posisi kedua pebalap terbanyak yang mengalami kecelakaan di MotoGP 2018 dipegang oleh pebalap Angel Nieto Team, Alvaro Bautista.
Bautista tercatat 21 kali terjatuh. Disusul kemudian oleh pebalap rookie MotoGP 2018, Xavier Simeon (Reale Avintia Racing), dengan catatan 18 kali kecelakaan.
Baca Juga: 3 Sirkuit dengan Penonton Terbanyak Sepanjang MotoGP 2018