Berikut Jadwal BWF World Tour Finals 2018 Hari Ini

Kamis, 13 Desember 2018 | 09:49 WIB
Berikut Jadwal BWF World Tour Finals 2018 Hari Ini
Anthony Sinisuka Ginting dengan smash cantiknya di Fuzhou Cina Open 2018 [Humas PBSI].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ajang akbar BWF World Tour Finals (WTF) 2018 sudah memasuki hari kedua, Kamis (13/12/2018). Sebanyak enam wakil Indonesia akan kembali turun berjuang untuk mengamankan tiket fase knock out atau semifinal.

Dari keenam wakil yang akan tampil, masing-masing dari mereka memiliki nasib yang berbeda saat memainkan laga perdana kemarin, Rabu (12/12/2018).

Tiga wakil yakni Tommy Sugiarto, Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon, dan Hafiz Faizal / Gloria Emanuelle Widjaja berhasil meraup poin usai menekuk lawan-lawannya.

Tommy mengalahkan wakil Thailand, Kantaphon Wangcharoen dengan skor 21-18, 18-21, 21-11. Sedangkan Kevin / Marcus memenangi laga sulit melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark), dengan skor 20-22, 21-17, 21-13.

Baca Juga: Berikut Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions

Sementara Hafiz / Gloria mengamankan satu poin usai menekuk ganda campuran asal Jepang, Yuta Watanabe / Arisa Higashino. Mereka menang dengan skor 21-18, 16-21, 21-18.

Sayangnya keberhasilan ketiga wakil tak diiringi dengan kemenangan oleh tiga lainnya. Anthony Sinisuka Ginting, Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan, dan Greysia Polii / Apriyani Rahayu harus pulang dengan tangan hampa.

Kini keenam wakil Indonesia akan kembali berjibaku menghadapi lawan-lawannya di babak penyisihan grup WTF 2018. Tommy, Kevin / Marcus, dan Hafiz / Gloria punya peluang besar untuk lolos ke fase knock out jika kembali meraih kemenangan.

Sementara, Anthony, Hendra / Ahsan, dan Greysia / Apariyani bakal memainkan laga krusial. Jika kalah, peluang mereka untuk tampil di babak semifinal terbilang sangat kecil.

BWF World Tour Finals 2018 berlangsung dari 12-16 Desember 2018. Tianhe Gymnasium, Guangzhou, Cina akan menjadi venue dari turnamen penutup rangkaian BWF World Tour series tersebut.

Baca Juga: The Minions Lewati Rintangan Pertama di BWF World Tour Finals 2018

Berikut jadwal wakil Indonesia dalam lanjutan babak penyisihan grup BWF World Tour Finals 2018, Kamis (13/12/2018):

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI