Lorenzo Merasa Berkontribusi Besar Bikin Motor Ducati 'Lebih Jinak'

Sabtu, 08 Desember 2018 | 13:05 WIB
Lorenzo Merasa Berkontribusi Besar Bikin Motor Ducati 'Lebih Jinak'
Pebalap Ducati, Jorge Lorenzo, merayakan keberhasilannya meraih pole position pada MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Sabtu (8/9/2018). [AFP/Tiziana Fabi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juara dunia tiga kali kelas MotoGP, Jorge Lorenzo, merasa punya andil besar dalam pengembangan motor Ducati. Selama dua tahun kariernya di pabrikan Borgo Panigale itu, Desmosedici disebut jadi lebih ramah untuk ditunggangi.

Seperti diketahui, Lorenzo bergabung bersama Ducati pada 2017 silam. Dalam kurun waktu dua tahun menunggangi Desmosedici GP18, pebalap Spanyol itu gagal bersaing memperebutkan gelar juara dunia.

Pada musim perdananya, Lorenzo tampil buruk bersama Ducati. Tercatat, pebalap 31 tahun itu tak mampu meraih satu pun podium kemenangan. Dia hanya dua kali naik podium ketiga dan sekali menjadi runner-up.

Musim berikutnya, prestasi Lorenzo membaik. Pebalap berjuluk X-Fuera itu tiga kali merengkuh podium utama; MotoGP Italia, Catalunya dan Austria.

Baca Juga: Kevin / Marcus dan 4 Wakil Indonesia Masuk Nominasi BWF Player of the Year

Meningkatnya performa Lorenzo disebut-sebut karena mulai 'jinaknya' Desmosedici GP18. Lorenzo yang musim depan akan membela Repsol Honda, disebut-sebut telah berhasil mengubah karakter gahar motor Ducati menjadi lebih user firendly.

Lorenzo mengaku bangga bisa memberikan kontribusi besar kepada Ducati. Terlepas kegagalannya meraih gelar juara dunia dengan Ducati, X-Fuera merasa senang bisa mempercepat evolusi Desmosedici GP18.

"Sejujurnya ini bukan hak saya untuk mengatakan, tapi mungkin tanpa saya datang ke tim ini, Ducati tak bisa membuat evolusi motor secepat ini, khususnya di beberapa area tertentu," ujar Lorenzo seperti dilansir Motorsport, Sabtu (8/12/2018).

Meski mengakui punya kontribusi besar, Lorenzo menganggap keberhasilan Ducati dalam menyempurnakan Desmosedici tetaplah merupakan kerja keras dari Direktur Balap Gigi Dall'Igna beserta krunya.

Lorenzo berharap, Dall'Igna dan para kru Ducati bisa terus mengembangkan motor lebih baik, sekaligus memberi persaingan sengit dalam meraih gelar juara.

Baca Juga: 10 Besar Tagar Olahraga Teratas Sepanjang 2018 di Twitter Indonesia

"Saya percaya mereka menemukan beberapa area yang tidak begitu mereka kerjakan sebelumnya setelah kedatangan saya. Ini jelas membuat saya senang," ujar Lorenzo.

"Jelas hanya masalah waktu bagi Gigi Dall'Igna dan para kru untuk mendapatkan lebih banyak kemenangan dari tahun-tahun sebelumnya. Mereka akan bersaing memperebutkan gelar juara," tukas Jorge Lorenzo.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI