Albon ke Toro Rosso, Daftar Pebalap ASEAN di Ajang F1

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Selasa, 27 November 2018 | 14:15 WIB
Albon ke Toro Rosso, Daftar Pebalap ASEAN di Ajang F1
Pebalap Indonesia dari tim Manor Racing, Rio Haryanto, saat mengikuti parade pebalap F1 di Sirkuit Hockenheim, Jerman, (31/7) [manorracing.photos]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Toro Rosso resmi mengumumkan Alexander Albon sebagai salah satu pebalap mereka pada balapan Formula 1 (F1) 2019. Albon menggusur posisi pebalap muda Inggris, Brendon Hartley.

Pada F1 musim depan, Albon akan berduet dengan pebalap pengalaman dari Rusia, Daniil Kvyat, yang mengisi kursi Pierre Gasly yang 'promosi' ke tim utama Red Bull Racing.

Sebelum akan turun balapan di F1 2019, pada tahun ini Albon mengikuti ajang Formula 2 (F2). F2 merupakan ajang satu tingkat di bawah F1, atau tahapan sebelum menuju F1.

Pebalap asal Thailand itu menempati posisi ketiga klasemen akhir F2 2018. Membela tim DAMS, Albon tercatat empat kali memenangi balapan dan delapan kali naik podium dari 12 seri yang berlangsung.

Baca Juga: Cerita Leo Rolly Carnando, Tidur dengan Raket hingga Juara Dunia

Total, Albon mengumpulkan 212 poin, kalah bersaing dengan George Russell yang memuncaki klasemen dan Lando Norris yang menempati runner-up F2 2018.

Baik, Russell dan Norris musim depan juga akan berkiprah di ajang F1, bersama tim Williams dan McLaren.

Pebalap muda Thailand, Alexander Albon, resmi diumumkan akan memperkuat tim Toro Rosso pada balapan F1 musim depan. [Instagram@tororosso]
Pebalap muda Thailand, Alexander Albon, resmi diumumkan akan memperkuat tim Toro Rosso pada balapan F1 musim depan. [Instagram@tororosso]

"Sepanjang karier saya sebagai pebalap, saya sudah mengalami pasang surut. Saya dicoret oleh Red Bull pada 2012, jadi sejak itu saya kemudian menyadari bahwa jalan saya menuju F1 akan menjadi lebih sulit," kata Albon, dikutip dari laman resmi Toro Rosso, Selasa (27/11/2018).

"Saya benar-benar bekerja keras dan mencoba untuk tampil lebih baik setiap saya membalap dan saya sangat berterima kasih kepada Red Bull dan konsultan Dr Helmut Marko yang telah memberi kesempatan kedua kepada saya," kata Albon menambahkan.

Albon, yang lahir di London, Inggris, 23 Maret 1996, bukanlah pebalap pertama ASEAN yang tampil di ajang jet darat.

Baca Juga: Tak Sangka, Ini Pebalap Terbanyak Jatuh di MotoGP 2018

Berikut daftar pebalap ASEAN yang pernah tampil di F1.

1. Birabongse Bhanudej

Jutawan asal Thailand ini merupakan pebalap pertama ASEAN yang mengikuti balapan F1.

Lebih dikenal dengan sapaan Pangeran Bira, dia menjalani balapan F1 dari tahun 1950 hingga 1954.

Birabongse Bhanudej

Debutnya dimulai pada balapan GP Inggris 1950. Selama kariernya dia memperkuat tim Enrico Plate, Gordini, Connaught, Maserati dan Scuderia Milano.

Total, Birabongse Bhanudej menjalani 19 seri di F1 dan meraih delapan poin.

2. Alex Yoong

Pebalap Malaysia ini memulai debutnya pada F1 GP Italia 2001 bersama tim Minardi. Dia menggantikan posisi Tarso Marques di tiga seri terakhir.

Pada musim selanjutnya, Alex Yoong tampil di 11 seri. Posisinya sempat digantikan pebalap penguji tim BAR, Anthony Davidson.

Pebalap Malaysia, Alex Yoong, saat memperkuat tim Minardi pada gelaran F1 2002. [AFP/Paul Crock]
Pebalap Malaysia, Alex Yoong, saat memperkuat tim Minardi pada gelaran F1 2002. [AFP/Paul Crock]

Pergantian ini menyusul sanksi yang dijatuhkan tim Minardi terhadapnya lantaran tiga kali gagal lolos kualifikasi pada F1 2002.

Sejatinya, Minardi berencana menggantikan Alex Yoong dengan Justin Wilson. Namun, tubuh Wilson yang terlalu tinggi sulit untuk masuk dalam kokpit mobil Minardi.

3. Rio Haryanto

Pebalap Indonesia dari tim Manor Racing, Rio Haryanto [manorracing.photos]
Pebalap Indonesia dari tim Manor Racing, Rio Haryanto [manorracing.photos]

Pada tahun 2016 silam, Indonesia membuat sejarah baru setelah pebalapnya, Rio Haryanto, menjadi salah satu pebalap yang turut serta pada balapan F1.

Pebalap kelahiran Surakarta, Jawa Tengah, 22 Januari 1993 tersebut membela tim Manor Racing bersama Pascal Wehrlein dari Jerman.

Duet pebalap Manor Racing, Pascal Wehrlein (depan) dan Rio Haryanto, tampak berada di depan pebalap Sauber, Marcus Ericsson, saat balapan GP Jerman di Sirkuit Hockenheim, (31/7) [manorracing.photos]
Duet pebalap Manor Racing, Pascal Wehrlein (depan) dan Rio Haryanto, tampak berada di depan pebalap Sauber, Marcus Ericsson, saat balapan GP Jerman di Sirkuit Hockenheim, (31/7) [manorracing.photos]

Sayangnya, Rio Haryanto hanya tampil sebanyak 12 seri. Masalah keuangan menjadi penyebab posisinya digantikan Esteban Ocon yang pada F1 2018 ini membela tim Force India.

Selama mengikuti F1, Rio Haryanto tak sekalipun meraih poin. Posisi terbaiknya adalah finis di urutan 15 pada balapan GP Monako.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI