Suara.com - Pedangdut Inul Daratista turut meramaikan acara lelang untuk penggalangan dana bagi korban bencana di Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah. Acara ini digalang oleh Komunitas Bulutangkis Indonesia (KBI) di Grand Indonesia, Jakarta, Sabtu (24/11/2018).
Acara ini menghadirkan lelang barang kesayangan sederet pebulutangkis top Indonesia dan sejumlah legenda bulutangkis nasional. Mulai dari dari raket hingga jersey yang pernah digunakan untuk mengharumkan nama bangsa dikancah internasional.
Pebulutangkis yang berperan dalam program amal ini, diantaranya adalah Liliyana Natsir, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Fernaldi Gideon, Tontowi Ahmad, Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Greysia Polli, Hendra Setiawan hingga Muhammad Ahsan.
Pada lelang barang bersejarah tersebut, Inul Daratista menjadi penawar dengan harga tertinggi. Dia membeli raket bersejarah milik Jonatan Christie seharga Rp 200 juta.
Baca Juga: Dua Wakil Indonesia ke Final, Hasil Semifinal Syed Modi 2018
Tingginya nilai raket tersebut tak lepas dari sejarah yang diukir Jonatan. Raket itulah yang dia gunakan saat meraih medali emas SEA Games 2017 di Malaysia.
Lelang raket milik Jojo—sapaan akrab Jonatan—dibuka dengan harga Rp 30 juta. Tak mudah bagi Inul untuk mendapatkan raket tersebut.
Dia harus bersaing dengan pihak lain yang menawar raket tersebut dengan harga Rp 175 juta. Namun, pelantun lagu Buaya Buntung itu pun langsung menaikkan harga tawar menjadi Rp 200 juta.
Tawaran tersebut tak ada yang menandingi. Inul pun berhak membawa pulang raket bersejarah milik Jonatan Christie.
Hasil lelang tertinggi kedua, yaitu jersey milik pebulutangkis spesialis ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo. Jersey Kevin dihargai sebesar Rp 150 juta yang jatuh kepada perwakilan Astra.
Baca Juga: 5 Pebalap MotoGP dengan Ritual Unik Sebelum Balapan
Selain itu, aktris Olga Lydia juga ikut mengikuti lelang dan memenangkan lelang jersey Liliyana Natsir sebesar Rp 120 juta.
Total dana hasil pelelangan yang terkumpul dari hasil lelangan 13 barang milik sembilan atlet tersebut mencapi Rp 2,148 miliar.
Hasil penggalangan dana ini nantinya akan diwujudkan dalam bentuk pembangunan gelanggang olahraga bulutangkis. KBI juga bekerjasama dengan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia berencana membangun 3.000 rumah bagi korban bencana.
"Dengan adanya tempat tinggal yang dilengkapi dengan sarana olahraga ini, diharapkan bisa meringankan beban para korban bencana. Sehingga nantinya kehadiran GOR ini kelak juga bisa menghasilkan atlet-atlet berbakat dari Palu dan sekitarnya," sebut Hariyanto Arbi, legenda bulutangkis nasional yang menjabat ketua KBI.
"Kami ingin berbagi, sebagai bentuk simpati kami untuk para korban bencana. Walaupun secara fisik kami tidak bisa di sana, tapi hati kami selalu ada untuk mereka. Semoga hasil lelangnya bisa membantu meringankan beban korban bencana," kata Greysia, dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Jumat (24/11/2018).
Selain acara lelang, pada kesempatan ini para atlet juga melakukan pertandingan ekshibisi three on three antara Kevin-Liliyana-Anthony melawan Greysia-Marcus-Jonatan.
Pertandingan dimenangkan oleh tim Greysia-Marcus-Jonatan dengan skor akhir 22-20.