Suara.com - Pasangan ganda putra terbaik dunia saat ini, Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon akan menghadapi wakil Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen di babak perempat final Fuzhou Cina Open 2018, Jumat (9/11/2018)
Melajunya Kim / Anders ke babak perempat final, membuat Kevin / Marcus terhindar dari wakil Cina yang di beberapa turnamen terakhir menjadi momok bagi mereka yakni Han Chengkai / Zhou Haodong.
Han / Zhou gagal ke perempat final usai dikandaskan Kim / Anders dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-17 pada pertandingan yang berlangsung di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Cina
Menurut Kevin / Marcus, ganda putra Denmark punya gaya main yang khas. Seperti halnya pemain dari negara Eropa, tempo permainan lambat akan menjadi andalan kedua pemain.
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Singapura vs Timnas Indonesia Piala AFF
"Pasangan Denmark mainnya safe, mereka tidak mudah dimatikan. Kalau mereka mainnya sabar," ujar Kevin Sanjaya Sukamuljo dilansir dari laman resmi PBSI, Jum'at (9/11/2018).
Kevin menyebut, pola permainan Kim / Anders sangat berbeda dengan wakil-wakil Cina atau Asia. Jika Cina bermain dengan tempo luar biasa cepat, pasangan Denmark dikatakan mengandalkan permainan lambat.
"Beda dengan pemain Tiongkok yang menerapkan permainan cepat sekali. Jadi kami harus lebih sabar lagi (menghadapi wakil Denmark), " tambah Kevin.
Senada dengan Kevin, Marcus menyebut pertandingan menghadapi Kim / Anders akan berjalan ketat. Siapa yang lebih siap dia yang akan menggenggam tiket semifinal.
"Kalau ditanya soal kans, saya tidak bisa jawab, pasti ramai, sekarang kekuatan sudah merata. Rekor pertemuan kami juga menang-kalah," ujar Marcus.
Baca Juga: Jadwal Fuzhou Cina Open 2018: Anthony Ditantang Juara All England
Babak perempat final Fuzhou Open 2018 akan berlangsung hari ini, Jum'at (9/11/2018) mulai pukul 14:00 waktu setempat atau 13:00 WIB.