Suara.com - Direktur Indonesia Basketball League (IBL), Hasan Gozali menyebut pihaknya tak segan untuk mencoret legiun asing yang terbukti tersandung kasus seperti narkoba.
Seperti diketahui, 17 dari 19 legiun asing atau pemain impor yang akan memperkuat tim masing-masing di IBL 2018-2019 telah menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Royal Sports Medicine Center, Sunter, Jakarta, Senin (5/11/2018).
"Hasil (tes kesehatan) nanti yang akan dilihat, antara lain ada cedera atau tidak, pemain kategori kecil (small) akan kita ukur tingginya sesuai atau tidak (harus dibawah 188 cm)," ujar Hasan Gozali di Gelanggang Remaja Tanjung Priok, Sunter, Jakarta Utara, Senin (5/11/2018).
"Selain itu, kita juga akan periksa apakah pemain itu bermasalah, seperti penyalahgunaan narkoba. Jika iya maka akan kita kembalikan ke agen," tegasnya.
Baca Juga: Koscielny Merapat ke Barcelona pada Januari 2019?
Hasan menyebut, klub yang pemain asingnya dicoret atau dipulangkan ke agen, akan diberikan kesempatan untuk memilih ulang pemain dari draft pemain asing yang sudah ada sebelumnya.
Seperti diketahui, sebelumnya IBL sudah mengumpulkan sebanyak 186 pebasket asing dalam draft musim 2018-2019.
Lebih jauh, dirinya berharap dengan kehadiran wajah dan talenta-talenta baru, IBL musim 2018-2019 bisa berjalan lebih menarik dan berkualitas dari sebelumnya.
"Para pemain baru ini, kita memang belum bisa menilai sejauh mana kemampuan mereka bisa mengangkat timnya. Ada nama-nama lama yang berpindah ke tim baru juga, jadi kekompakan mereka juga kita belum tahu. Tapi semoga musim ini IBL bisa lebih menarik," tandasnya.
Baca Juga: Jadi Target Transfer Manchester United, Ini Komentar Bek West Ham