Suara.com - Pasangan ganda putra terbaik dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo / Marcus Fernaldi Gideon gagal meraih gelar Prancis Open 2018.
The Minions (julukan Kevin / Marcus) yang berambisi meraih gelar kedelapan sepanjang musim ini harus takluk di babak final oleh pasangan Cina, Han Chengkai / Zhou Haodong dengan skor 21 - 23, 21 - 8, 17 - 21.
Menurut Asisten Pelatih ganda putra PBSI, Aryono Miranat, Kevin / Marcus kalah karena gagal meladeni tempo cepat lawan. Khusus di gim kedua dan ketiga, The Minions dinilai tampil terburu-buru.
"Pada game pertama, Kevin / Marcus bermain terlalu terburu buru, jadi mereka terlalu banyak melakukan kesalahan sendiri, terutama di poin-poin akhir, sedangkan lawan sangat baik dalam pengembalian bola-bola datar (drive)," kata Aryono Miranat dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Selasa (30/10/2018).
Baca Juga: Guardiola: Kemenangan yang Tak Mudah di Wembley
Seperti diketahui, Kevin / Marcus sejatinya bisa memenangkan gim pertama saat unggul pada kedudukan 20 - 18. Namun, keduanya tampil tak tenang hingga Han / Zhou membalikkan keadaan dan menang.
"Memang poin ini sangat disayangkan karena tidak bisa memanfaatkan dua kali kesempatan game point, karena lebih baik di game pertama menang dulu," ujar Aryono Miranat.
Meski sempat tampil meyakinkan di game kedua dengan menghajar Han / Zhou lewat skor telak 21 - 8, permainan Kevin / Marcus kembali mengendur di gim penentuan.
"Kevin / Marcus bermain dengan tempo lebih lambat di game kedua dan mereka bisa kontrol setiap pukulan. Akan tetapi di game ketiga, lawan kembali memaksa bermain cepat dengan bola-bola datar yang baik dan memaksa Kevin / Marcus pun selalu dalam posisi bertahan," tambahnya.
The Minions sendiri tak terlalu meratapi kekalahan itu. Mereka menyebut perolehan satu gelar juara dan satu runner-up dalam tur Eropa kali ini merupakan hasil yang cukup baik.
Baca Juga: Kasus Bupati Cirebon, KPK Sita 1 Unit Honda Jazz
Namun, jika melihat kegagalan mereka di Paris disebabkan oleh Han / Zhou, Kevin / Marcus perlu khawatir. Sebab, ini menjadi kekalahan kedua beruntun mereka atas wakil CIna ranking 17 dunia itu.
Sebelumnya, Kevin / Marcus juga tak berkutik saat berlaga di babak semifinal Cina Open 2018. Mereka dikandaskan Han / Zhou dengan skor 19 - 21, 21 - 11 dan 17 - 21.