Suara.com - Kemenangan yang diraih Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon atas wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi membuat Indonesia memastikan satu tempat di babak final Denmark Open 2018.
Pasalnya, kemenangan ini membuat Kevin/Marcus bakal menghadapi kompatriotnya sendiri, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan sudah lebih dulu memastikan satu tiket di ke babak semifinal turnamen berlevel BWF World Tour Super 750 tersebut.
Kevin/Marcus melangkah ke semifinal usai mengalahkan Takuro/Yugo dalam pertandingan yang terbilang mudah dengan skor 21-17, 21-15. Sedangkan Hendra/Ahsan menundukkan wakil Tiongkok, Han Chengkai/Zhou Haodong, dengan skor 21-19, 25-23.
"Di awal game pertama kami masih belum in dan belum bisa mengontrol keadaan. Di game kedua kami lebih punya banyak kesempatan untuk menyerang dan kami terus menekan," kata Marcus dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Sabtu (20/10/2018).
Baca Juga: Heboh Video Pria Mirip Prabowo 'Welcome' dengan Wanita Cantik
Laga semifinal menghadapi seniornya sendiri, Hendra/Ahsan merupakan pertandingan yang begitu familiar bagi keduanya. Secara head to head, kedua pasangan sudah lima kali bertemu dengan Kevin/Marcus unggul 3-2.
Meski secara peringkat dunia The Minions --julukan Kevin/Marcus-- kini jauh lebih unggul dari Hendra/Ahsan. The Daddies --julukan Hendra/Ahsan-- dinilai Kevin punya keunggulan dalam hal pengalaman.
"Kami tahu tak akan mudah melawan mereka yang sangat berpengalaman, apalagi kami sudah sama-sama tahu kelebihan kelemahan masing-masing. Namun kami tetap akan fight, kami mau kasih yang terbaik," ujar Kevin.
Selain Kevin/Marcus dan Hendra/Ahsan, Indonesia berhasil mengirimkan tiga wakil lainnya ke babak semifinal melalui pasangan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan pemain tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung.
Pertandingan semifinal akan berlangsung hari ini Sabtu (20/10/2018) di Odense Sports Park, Odense, Denmark, mulai pukul 10.00 waktu setempat atau pukul 15:00 WIB.
Baca Juga: Diplomasi Kopi Menpar Arief Yahya Hebohkan ITB Asia 2018