Hadapi Stapac di Semifinal, Ujian Sesungguhnya bagi Satria Muda

Jum'at, 19 Oktober 2018 | 15:20 WIB
Hadapi Stapac di Semifinal, Ujian Sesungguhnya bagi Satria Muda
Pemain Satria Muda Pertamina Jakarta, Juan Laurent Kokodiputra menjadi pencetak angka terbanyak bersama Avan Saputra saat menghadapi Bogor Siliwangi di Sritex Arena, Solo, Jawa Tengah, Kamis (18/10/2018). [Humas IBL]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juara bertahan kompetisi Indonesian Basketball League (IBL), Satria Muda Pertamina Jakarta melenggang mulus ke babak semifinal pramusim IBL 2018/2019 dengan poin sempurna, usai merengkuh empat kemenangan beruntun di penyisihan Grup Merah.

Di laga terakhir babak penyisihan, tim asuhan Youbel Sondakh berhasil menang atas Bogor Siliwangi dengan skor cukup telak 95-56 di Sritex Arena, Solo, Jawa Tengah, Kamis (18/10/2018).

Satria Muda memang tampil sangat dominan sepanjang penyisihan Grup Merah. Buktinya, di tiga pertandingan sebelumnya, masing-masing menghadapi Garuda Bandung, Satya Wacana Salatiga, dan NSH Jakarta, Laurentius Oei dan kolega selalu menang dengan margin di atas 20 poin.

Youbel Sondakh selaku pelatih tak menampik anak asuhnya kurang mendapat tekanan di babak penyisihan grup. Karena itu, menghadapi Stapac Jakarta di semifinal nanti bisa disebut sebagai ujian yang sesungguhnya bagi Satria Muda.

Baca Juga: Febri Hariyadi Kembali ke Skuat Persib, Gomez Semringah

"Selama babak penyisihan, kami kurang mendapatkan tekanan dari tim-tim lawan. Itu yang justru kurang bagus untuk pemain. Maka dari itu, kami harus tetap berkonsentrasi dan tidak lengah di semifinal nanti," ujar Youbel Sondakh dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com.

Youbel mengaku timnya akan mewaspadai Stapac yang di musim ini dinahkodai pelatih baru asal Lithuania, Giedrius Zibenas. Ghibbi -sapaan akrab Giedrius- menggantikan posisi Bong Ramos yang memilih melanjutkan karier di negara kelahirannya, Filipina.

"Stapac kini punya pelatih baru. Mereka terlihat punya cara bermain yang berbeda. Jadi kami harus siap menghadapi mereka," tukas Youbel.

Pertandingan semifinal antara Satria Muda kontra Stapac sendiri akan berlangsung Sabtu (20/10/2018) di Sritek Arena, Solo, Jawa Tengah. Sementara laga semifinal lainnya adalah Pelita Jaya Basketball menghadapi Garuda Bandung, yang juga akan  akan dihelat di hari yang sama.

Baca Juga: Hadapi Satria Muda, Stapac Jakarta Menolak Gentar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI