Girl Band Korea Selatan Meriahkan Penutupan Asian Para Games 2018

Jum'at, 12 Oktober 2018 | 21:23 WIB
Girl Band Korea Selatan Meriahkan Penutupan Asian Para Games 2018
Girl band asal Korea Selatan AOA (Ace of Angels) [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Upacara Penutupan Asian Para Games 2018 tak hanya diramaikan artis dalam negeri. Girl Band asal Korea Selatan, Ace of Angels (AOA) juga akan turut serta meramaikan pesta perpisahaan multievent difabel terbesar Asia ketiga ini.

Hal itu diungkapkan Direktur Ceremonies Panitia Pelaksana Asian Para Games 2018 (INAPGOC), Aulia Mahariza saat menghadiri konferensi pers di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jum'at (12/10/2018).

Pemilihan AOA sebagai pengisi acara, kata Aulia, sudah dipikirkan dengan masak oleh INAPGOC.

"AOA dipilih karena dari beberapa yang lain dan dari hasil beberapa survei memang mengarahnya ke AOA. Kenapa tidak Black Pink atau Red Velvet? karena jadwalnya tidak ada," kata Aulia Mahariza di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jum'at (12/10/2018).

Baca Juga: Panen Medali Asian Para Games, Pemerintah Cari Dana Tambal Bonus

Konferensi pers Upacara Penutupan Asian Para Games 2018 di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jum'at (12/10/2018) [Suara.com/Arief Apriadi]
Konferensi pers Upacara Penutupan Asian Para Games 2018 di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jum'at (12/10/2018) [Suara.com/Arief Apriadi]

Di acara penutupan Asian Para Games, rencananya AOA akan membawakan lima buah lagu.

"Mereka akan menyanyikan lima buah lagu. Untuk lebih detailnya nanti. Mereka akan tiba di Indonesia malam ini, besok berlatih di Stadion Madya dan malamnya tampil," tukasnya.

Upacara Penutupan Asian Para Games 2018 akan berlangsung Sabtu (13/10/2018) di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, pukul 18:00-22:00 WIB.

Selain AOA, artis-artis papan atas Indonesia juga akan memeriahkan acara tersebut. Seperti band Cokelat, Netral, Sheryl Sheinafia, Judika, hingga penyanyi cilik tunanetra Zizi Raziq.

Baca Juga: Ini Rincian Bonus Bagi Peraih Medali Asian Para Games 2018

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI