Bakal Diguyur Bonus, Syuci Niat Berangkatkan Orang Tua Umrah

Senin, 08 Oktober 2018 | 22:43 WIB
Bakal Diguyur Bonus, Syuci Niat Berangkatkan Orang Tua Umrah
Atlet para renang putri Indonesia, Syuci Indriani berhasil meraih medali emas di nomor 100 meter gaya dada SB14 Asian Games 2018 yang berlangsungg di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Senin (8/10/2018). [Humas PRSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Atlet para renang putri Indonesia, Syuci Indriani berhasil meraih medali emas di nomor 100 meter gaya dada SB14 Asian Games 2018 yang berlangsung di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Senin (8/10/2018).

Ini menjadi medali kedua yang diraih Syuci setelah sehari sebelumnya berhasil menyabet perunggu di nomor 200 meter gaya bebas S14 putri.

Raihan dua medali ini dipastikan membuat Syuci bakal diganjar bonus besar dari pemerintah. Seperti diketahui, bonus untuk atlet Asian Games maupun Asian Para Games 2018 disamaratakan.

Jika diakumulasikan, satu medali emas dan satu perak yang diraihnya setara dengan nominal Rp. 1,75 miliar.

Baca Juga: Laos Kucurkan Bantuan untuk Korban Gempa dan Tsunami Sulteng

Syuci mengaku akan mengalokasikan uang bonus untuk keperluan di masa depan. Selain itu, sebagian bonus akan digunakannya untuk memberangkatkan umrah kedua orang tuanya.

"Medali emas ini saya persembahkan untuk orang tua. Terkait bonus, rencananya sih ingin memberangkatkan orang tua umrah, dan juga untuk kebutuhan di masa depan," ujar Syuci Indriani di Mixed Zone Stadion Akuatik GBK, Senayan, Jakarta, Senin (8/10/2018).

Meski telah meraih dua medali, perjalanan Syuci di Asian Para Games 2018 belum selesai. Atlet 17 tahun itu masih akan berjuang di empat nomor lainnya yakni 100 meter gaya punggung S14, 100 meter gaya kupu-kupu S14, 200 meter gaya ganti SM14, serta estafet 4x100 meter gaya bebas S14.

"Besok akan turun di 100 meter gaya punggung S14. Meski bukan nomor andalan saya, tapi saya akan memberikan penampilan terbaik," tukasnya.

Asian Para Games 2018 akan di gelar di Jakarta dari 6-13 Oktober 2018. Mempertandingkan 512 nomor event dari 18 cabang olahraga, pesta olahraga difabel terbesar se-Asia ini diikuti 2.762 atlet dari 43 negara.

Baca Juga: Borneo FC Taklukkan Persipura di Samarinda

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI