Lagu Kemenangan Tutup Upacara Pembukaan Asian Para Games 2018

Syaiful Rachman Suara.Com
Sabtu, 06 Oktober 2018 | 22:43 WIB
Lagu Kemenangan Tutup Upacara Pembukaan Asian Para Games 2018
Suasana pembukaan Asian Para Games 2018 di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (6/10). [Suara.com/Muhaimin A Untung]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Lagu Kemenangan menutup rangkaian acara dalam upacara pembukaan Asian Para Games 2018 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (6/10/2018) malam.

Lagu Kemenangan tersebut dibawakan oleh sejumlah penyanyi kenamaan tanah air. Seperti Maudy Ayunda, Once Mekel, Vidi Aldiano, Armand Maulana, Sheryl Sheinafia, Zara Leola, Claudya Fritsca, Lesti, Regina Poetiray dan diiringi seluruh pemeran.

Inti dari Lagu tersebut adalah untuk merayakan perbedaan dan inklusivitas, serta ajakan mempererat persaudaraan dan membuat sejarah baru.

Sebelumnya, wayang raksasa menyalakan api kaldron secara simbolik menandakan Asian Para Games 2018, ajang olahraga atlet disabilitas paling bergengsi di Asia, resmi dimulai.

Baca Juga: Taklukkan Bhayangkara FC, PS Tira Keluar dari Zona Merah

Asian Para Games 2018 diikuti 2.762 atlet dari 43 negara. Di ajang ini, ribuan atlet dari berbagai negara memperebutkan 512 medali emas dari 18 cabang olahraga yang dipertandingkan.

Asian Para Games Jakarta 2018 merupakan perhelatan ketiga. Asian Para Games pertama kali digelar di Guangzhou, Cina, di tahun 2010. Yang kedua, perhelatan tersebut digelar di Incheon, Korea Selatan, tahun 2014. (Antara)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI