Bonus Medali Asian Para Games Setara Asian Games 2018

Minggu, 23 September 2018 | 14:00 WIB
Bonus Medali Asian Para Games Setara Asian Games 2018
Menpora Imam Nahrawi berbincang soal bonus atlet paralimpian Indonesia [Suara.com/Achmad Fauzi].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi menegaskan besaran bonus yang diberikan pemerintah ke atlet peraih medali di Asian Para Games 2018 akan sama dengan Asian Games 2018. Disebutkan bahwa ibaratnya bonus akan diberikan kepada atlet sebelum keringatnya kering.

Seperti diketahui, pada Asian Games 2018 peraih medali mendapatkan bonus sebesar, Rp 1,5 miliar (emas), Rp 500 juta (perak), dan Rp 250 juta perunggu. Selain itu, para atlet peraih medali juga mendapatkan jaminan pekerjaan PNS di Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora).

"Seperti perintah Bapak Jokowi, besaran bonusnya sama, tidak ada pemotongan apapun. Demikian pula pengangkatan sebagai PNS. Serta, (bonus) pasti diberikan sebelum keringat kering," ujar Imam Nahrawi saat ditemui di Lapangan Monas Jakarta, Minggu (23/9/2018).

Terkait peraihan medali, Imam Nahrawi menargetkan Indonesia bisa meraup 16 emas dari atlet disabilitas di Asian Para Games 2018. Selanjutnya, ia juga menargetkan di Asian Para Games Indonesia bisa duduk di peringkat ke-tujuh dari penyelenggaraan sebelumnya, yang duduk di peringkat ke-sembilan. 

Baca Juga: Cinta Kuya Pakai Make Up Freckles, Warganet: Kayak Cacar

"Teman-teman harus tahu tekad atlet disabilitas itu lebih besar dari pada saya. Seperti halnya ASEAN Para Games di Malaysia 2017, mereka target di peringkat 1 akan tetapi saya bilang mestinya mereka bisa lebih dari itu yakni jadi Juara Umum. Dan Alhamdulilah bisa dibuktikan jadi juara umum," imbuh dia.

Oleh karena itu, Imam Nahrawi meminta kepada masyarakat untuk memberikan dukungan kepada atlet yang bertanding di Asian Para Games 2018. Dia meyakini, para atlet disabilitas bisa melampaui prestasi di Asian Para Games sebelumnya.

"Kaum disabilitas harus dihargai. Dan Sukses Asian Games 2018 ini harus kita lanjutkan menjadi sukses Asian Para Games 2018. Penyelenggaraan, promosi, wisata dan juga tentu prestasinya," pungkas dia.

Asian Para Games 2018 akan berlangsung pada 6 - 13 Oktober 2018 di Jakarta. Mempertandingkan 18 cabang olahraga, pesta olahraga difabel terbesar se-Asia ini diikuti sekitar 2.832 atlet dari 43 negara.

Baca Juga: Begini Persiapan Sandiaga Uno Jalani Ketatnya Masa Kampanye

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI