CdM Indonesia: Asian Games Sukses, Olimpiade 2020 Menunggu

Senin, 03 September 2018 | 02:00 WIB
CdM Indonesia: Asian Games Sukses, Olimpiade 2020 Menunggu
Komjen Pol Syafruddin. (Suara.com/Arief Apriadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Chef de Mission alias CdM  Indonesia untuk Asian Games 2018, Komjen Pol Syafruddin, menyebut ujian berat menanti Indonesia usai sukses menyelenggarakan Asian Games 2018. Menurutnya, Olimpiade 2020 di Tokyo akan menjadi tantangan selanjutnya bagi kontingen Merah-Putih.

"Prestasi Indonesia di Olimpiade 2020 nanti harus lebih baik dari tahun 2016, karena Indonesia sudah berikan prestasi terbaik di Asian Games 2018," kata Syafruddin di Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Minggu (2/9/2018).

Seperti diketahui, Kontingen Indonesia meraih hasil luar biasa di Asian Games 2018. Dengan raihan 31 medali emas, 24 perak, dan 43 perunggu, kontingen Merah-Putih sukses bertengger di posisi keempat klasemen akhir perolehan medali.

Hasil itu juga mencetak sejarah. Secara prestasi, pencapaian di Asian Games 2018 menjadi raihan terbaik bagi Kontingen Indonesia sepanjang sejarah penyelenggaraan Asian Games, sejak terakhir kali masuk lima besar pada 1962 silam.

Meski mayoritas perolehan medali Kontingen Indonesia tak didapat dari cabang olahraga yang terdaftar di Olimpiade, Syafrudin tetap yakin hasil di Asian Games 2018 tetap punya dampak positif untuk tampil baik di Olimpiade 2020 nanti.

"Masih ada dua tahun persiapan dan saya yakin Indonesia bisa mencapai target di Olimpiade," tutup Syafruddin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI