Tim Basket Putri Indonesia Tekuk Mongolia di Asian Games 2018

Jum'at, 31 Agustus 2018 | 12:39 WIB
Tim Basket Putri Indonesia Tekuk Mongolia di Asian Games 2018
Pemain Basket Indonesia Adelaide Wongsohardjo dihadang pemain Cina Liwei Yang (kiri) saat melakukan lay-up di pertandingan Babak Perempat final Basket Putri Asian Games ke 18 di Hall Basket Senayan, Jakarta Minggu (26/8).[ANTARA FOTO/INASGOC/Bobby Arifin].
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim nasional (Timnas) basket putri Indonesia berhasil menutup laga terakhir di Asian Games 2018 dengan kemenangan. Mereka berhasil menempati peringkat ke-tujuh usai menekuk Mongolia 82 - 66, di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (31/08/2018).

Pelatih Arif Gunarto mengaku bangga dengan hasil yang diraih anak asuhnya. Instruksi yang diberikannya sejak awal laga, dinilainya mampu dengan baik dieksekusi Natasha Debby Christaline dan kawan-kawan.

"Kami fokus ke sektor pertahanan, dan ternyata anak-anak mendengarkan instruksi itu. Dengan fokus pertahanan, serangannya akan mengikuti sendiri," kata Arif Gunarto di Mixed Zone Istora Senayan, Jakarta, Jumat (31/08/2018).

Bermain di depan pendukung sendiri, Srikandi Merah - Putih langsung menggebrak di awal-awal kuarter pertama. Mereka berhasil mencetak 8 poin berturut-turut melalui aksi-aksi Priscilla Annabel Karen dan Henny Sutjiono.

Baca Juga: Mahar Politik Sandiaga Dihentikan, Andi Arief: Bawaslu Pemalas

Permainan menekan yang diperagakan anak asuh Arif Gunarto terbukti ampuh. Tim basket putri Mongolia terus tertekan. Indonesia pun unggul jauh 14 - 6 di kuarter pertama.

Memasuki kuarter kedua, permainan masih dipegang oleh Adelaide Callista Wongsohardjo dan kolega. Terbukti, Indonesia mampu menutup kuarter kedua dengan unggul cukup jauh 45 - 22.

Di kuarter ketiga, Mongolia mampu keluar dari tekanan. 22 poin berhasil mereka lesakkan di kuarter ketiga, berbanding 17 poin yang dicetak para pemain Indonesia.

Akan tetapi para Srikandi Merah - Putih terlihat mampu tetap bermain tenang. Kombinasi lemparan dua dan tiga angka dari Gabriel Sophia dan Natasha Debby Christaline mampu memberi tambahan poin hingga menutup kuarter ketiga dengan keunggulan 62 - 44.

Kuarter pamungkas berjalan sengit. Strategi Mongolia sepertinya ingin mengejar perolehan poin Indonesia di dua kuarter terakhir.

Baca Juga: Berikan Bantuan Langsung, d'Masiv Terbang ke Lombok Hari Ini

Indonesia sempat terlihat tertekan dengan rapatnya pertahanan Mongolia. Turn over sering kali terlihat saat Adelaide Callista Wongsohardjo tengah membangun serangan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI