Suara.com - Tim Indonesia akan kembali meneruskan perjuangan untuk meraih prestasi tertinggi di ajang Asian Games 2018. Hari ini, Sabtu (25/8/2018) terdapat 27 cabang olahraga yang akan diperjuangkan para Arjuna dan Srikandi Merah-Putih.
Dari cabang olahraga bulutangkis, setelah tim beregu putra dan putri mampu mengamankan medali perak dan perunggu, kini perjuangan nomor perorangan telah memasuki babak 16 besar, dan perempat final bagi sektor ganda campuran.
Kelima sektor baik tunggal (putra-putri), ganda (putra-putri) dan campuran, akan bermain hari ini, mulai pukul 13:00 WIB di Istora Senayan, Jakarta.
Patut dinantikan, apakah para Arjuna dan Srikandi Merah-Putih mampu tampil baik hingga bisa merebut setidaknya medali di partai puncak nanti, khususnya bagi duet Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, yang menjadikan Asian Games 2018 sebagai kali terakhir mereka berpasangan.
Baca Juga: FIFGroup Serahkan 443 Ekor Kurban bagi Masyarakat Indonesia
Mulai hari ini, cabang olahraga balap sepeda BMX juga mulai dipertandingkan. Meski tanpa kehadiran atlet andalan yakni Elga Kharisma, Indonesia tetap berharap ada kejutan melalui nama Wiji Lestari.
Dari cabang olahraga Jetski, kaka beradik Aero Sutan Aswar dan Aqsa Sutan Aswar akan kembali memacu kendraan jetskinya untuk setidak-tidaknya meraih bisa meraih satu medali emas.
Jika kemarin, Jum'at (24/8/2018), mereka gagal menyabet medali emas karena asanya kesalahan teknis pada mesin Jetski, hari ini dipastikan Aero-Aqsa akan mati-matian mencatatkan poin tertinggi di sesi balapan pertama (Moto 1) nomor Endurance Runabout.
Dari cabang olahraga basket, tim putra akan kembali bertanding demi memperebutkan diteket kw fase knock out. Hari ini, Xaverius Prawiro dan kolega akan menghadapi Mongolia di babak pemyisihan grup A.
Berikut jadwal Tim Indonesia di Asian Games 2018 hari ini, Sabtu (25/8/2018):
Baca Juga: Rebutan Selang, Pemilik Rumah dan Petugas Damkar Adu Jotos
Atletik di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta
06:00 WIB: Marathon Putra
10:00 WIB: Dechatlon Putra
10:30 WIB: Lompat Tinggi Putra
10:45 WIB: Dechatlon Putra (Lompat Jauh)
11:10 WIB: 400m Putra
12:00 WIB: Dechatlon Putra (Tolak Peluru)
18:45 WIB: Lompat Tinggi Putra
18:50 WIB: Dechatlon Putra (Lompat Tinggi)
19:00 WIB: 100m Putra
19:30 WIB: 100m Putri
20:35 WIB: 400m Putri
20:45 WIB: 400m Putri
21:05 WIB: Halang Rintang 100m Putri
21:25 WIB: Dechatlon Putra (400m)
Balap Sepeda BMX di Pulo Mas Internasional BMX Center, Jakarta
09:00 WIB: Kompetisi Putri
09:25 WIB: Kompetisi Putra
10:00 WIB: Kompetisi Putri (Moto Final)
11:25 WIB: Kompetisi Putra (Moto Final)
Basket 5x5 di Basket Hall 5x5, Senayan, Jakarta
18:30 WIB: Mongolia vs Indonesia (putra)
Basket 3x3 di Basket Hall 3x3, Senayan, Jakarta
18:40 WIB: Indonesia (putri) vs Korea Selatan
Berkuda di Jakarta Internasional Equestrian Park, Jakarta
07:00 WIB: Trilomba Individual (Lintas Alam)
07:00 WIB: Trilomba Beregu (Lintas Alam)
Bola Tangan di GOR Popki, Cibubur, Jakarta Timur
16:00 WIB: Indonesia (putri) vs Korea Utara
Bola Voli di Voli Indoor, Senayan, Jakarta
19:00 WIB: Indonesia (putri) vs Filipina
Boling di Pusat Boling Jakabaring Sport City, Palembang
09:00 WIB: Regu 6 Putra (blok 1)
15:00 WIB: Regu 6 Putra (blok 2)
Bridge di JIExpo - Ballroom, Jakarta
Mulai 10:00 WIB
Bulutangkis Perorangan di Istora Senayan, Jakarta
Mulai 13:00 WIB
Golf di Pondok Indah Golf dan Country Club, Jakarta Selatan
Mulai 06:00 WIB
Hoki di Lapangan Hoki GBK, Senayan, Jakarta
16:00 WIB: Indonesia (putri) vs Thailand
Jet Ski di Jetski Indonesia Academy, Pantai Ancol, Jakarta Utara
09:00 WIB: Runabout 1100 Stock - Moto 4 (Final)
10:00 WIB: Ski Modifikasi - Moto 4 (Final)
13:00 WIB: Endurance Runabout - Moto 1
Jiu-Jitsu di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta
Mulai 10:00 WIB
Canoe/Kayak Sprint di Danau Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan
09:00 WIB: Canoe TBR 200m Putra
09:00 WIB: Canoe TBR 200m Putri
Karate di Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta
09:06 WIB: Kata Putra
09:12 WIB: Kata Putri
Layar di Pantai Marina Ancol, Jakarta Utara
Mulai 12:00 WIB
Menembak di Lapangan Tembak, Jakabaring Sport City, Palembang
Mulai 08:00 WIB
Panahan di Lapangan Panahan GBK, Senayan, Jakarta
09:30 WIB: Recurve Beregu Putri (1/8 Eleminasi)
10:50 WIB: Recurve Beregu Putra (1/8 Eleminasi)
Panjat Tebing di Sport Climbing Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan
Mulai 09:15 WIB
Paralayang di Gunung Mas Puncak, Bogor, Jawa Barat
10:00 WIB: Lintas Alam Beregu Putra (Babak 1)
10:00 WIB: Lintas Alam Beregu Putri (Babak 1)
Pencak Silat di Padepokan Pencak Silat, TMII, Jakarta Timur
Mulai 09:00 WIB
Polo Air di Pusat Akuatik GBK, Senayan, Jakarta
15:00 WIB: Arab Saudi vs Indonesia (putra)
Sepaktakraw di Ranau Hall Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan
15:00 WIB: Indonesia (regu putra) vs Filipina
Tenis di Lapangan Tenis, Jakabaring Sport City, Palembang
13:00 WIB: Christopher B. Rungkat/Aldila Sutjiadi vs Kumkhum L/Ratiwatana S (Final)
Tinju di JIExpo Kemayoran, Jakarta
Mulai 13:15 WIB
Voli Pantai di Lapangan Voli Pantai Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan
Mulai 09:00 WIB