INASGOC : Tak Semua Kontingen Asian Games Menginap di Wisma Atlet

Senin, 13 Agustus 2018 | 20:14 WIB
INASGOC : Tak Semua Kontingen Asian Games Menginap di Wisma Atlet
Ketua Panitia Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC) Erick Thohir (ketiga dari kanan) di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (13/8/2018). [Suara.com/Arief Apriadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Pelaksana Asian Games 2018 (INASGOC), Erick Thohir mengungkapkan tak semua kontingen negara peserta Asian Games 2018 menginap di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta.

Erick menyampaikan, dari 34 kontingen yang telah hadir, dua diantaranya memilih hotel sebagai tempat istirahat mereka selama berada di Indonesia.

Seperti diketahui, INASGOC selaku panitia penyelenggara Asian Games 2018 memberikan fasilitas full service kepada seluruh kontingen negara peserta dalam bentuk Wisma Atlet.

Baca Juga: MotoGP Austria : Gagal Juara, Dovizioso Salah Pilih Ban Belakang

Seluruh penginapan, makanan, dan segala macam kebutuhan pokok atlet dan ofisial disediakan secara gratis.

Namun, layanan tersebut tak dimanfaatkan oleh dua kontingen, yakni Uni Emirat Arab (UEA) dan Qatar. Dua negara Timur Tengah itu memilih menyewa penginapan sendiri bagi atlet dan ofisialnya.

"Kontingen sepakbola Uni Emirat Arab (UEA) sewa hotel sendiri, padahal kita sudah sediakan hotel di Bandung. Kami sudah mengikuti peraturan AFC dengan menyediakan 15 kamar, tapi mereka maunya 30 kamar. Jadi mereka pesan sendiri," kata Erick saat ditemui di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (13/8/2018).

"Kontingen Qatar juga seperti itu. Di Jakarta kita sudah siapkan tiga kamar, namun mereka memilih sewa sendiri, sebanyak 29 kamar selama tiga minggu. Hal-hal seperti itu memang fleksibel," sambungnya.

Erick menuturkan, kontingen negara peserta yang ingin menggunakan fasilitas Wisma Atlet, baik di Kemayoran maupun Palembang, memang harus mematuhi peraturan yang dibuat INASGOC.

Para atlet dan ofisial baru bisa menggunakan fasilitas wisma pada H-2 hingga H+1 sesuai jadwal pertandingan cabang olahraga masing-masing.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI