Asian Games : Tinjau Pelayanan di Soetta, Menkeu Ingatkan Hal Ini

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Senin, 13 Agustus 2018 | 12:06 WIB
Asian Games : Tinjau Pelayanan di Soetta, Menkeu Ingatkan Hal Ini
Menkeu Sri Mulyani Indrawati (kedua dari kiri) meninjau kesiapan Bandara Soekarto-Hatta (Soeta), Tangerang, Banten, dalam menghadapi perhelatan Asian Games 2018, Senin (13/8/2018). [Suara.com/Anggy Muda]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati meninjau kesiapan pelayanan Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten, dalam menghadapi perhelatan Asian Games 2018, Senin (13/8/2018).

Dalam tinjauannya, Menkeu mengingatkan para petugas bea cukai dan imigrasi agar memberikan pelayanan yang cepat pada para atlet dan ofisial negara lain.

Baca Juga: Marc Marquez Sulit Dikejar, Dovizioso Incar Poin Valentino Rossi

Khususnya saat periode kepulangan pada bulan September mendatang. Sebab, periode kepulangan para delegasi Asian Games 2018 kemungkinan akan berlangsung bersamaan.

Berbeda dengan periode kedatangan, dimana waktunya tersebar mengikuti masing-masing jadwal pertandingan cabang olahraga yang diikuti pada Asian Games 2018.

"Jangan sampai seperempat jam pelayanannya. Ini wajah Indonesia, harus cepat pelayanan, jangan lamban," ujar Menkeu Sri Mulyani.

"Semua serba cepat dan pelayanan harus bisa membuat mereka nyaman. Jadikan mereka ini betul-betul orang pertama yang (dapat pelayanan saat) datang ke bandara, dimana tidak boleh asal," ungkapnya.

Di samping itu, Menkeu juga meminta kepada pihak terkait agar lihai dalam berbahasa asing guna memberikan pelayanan dengan baik.

"Harus bisa berbahasa Inggris, baik itu Polwan, TNI atau mahasiswa yang terlibat dalam perhelatan ini," tutur Menkeu.

Baca Juga: Renang Indah Indonesia Ingin Perbaiki Level di Asian Games

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI