Suara.com - Petinju terbaik Indonesia, Daud Yordan akan kembali berlatih di Negeri Matador, Spanyol, dalam rangka persiapan menghadapi Jorge Linares.
Rencananya pemegang sabuk tinju kelas ringan Inter-Continental versi badan tinju WBO itu akan bertolak dari Tanah Air pada awal November mendatang.
Baca Juga: Ducati Dominasi FP1 MotoGP Austria, 'Asapi' Marquez dan Rossi
Daud Yordan akan berlatih kurang lebih tiga bulan di Spanyol, untuk bersiap menghadapi Linares yang rencananya duel ini akan berlangsung pada awal November.
Selama di Negeri Matador nanti, petinju berjuluk "Cino" itu akan kembali dilatih mantan juara dunia kelas berat ringan WBA, Gabriel Campillo.
Meski persiapannya terbilang cukup singkat, Daud tetap yakin hal itu cukup untuk membuatnya bisa mengalahkan Linares.
"Awal September berangkat ke Spanyol. Walau cuma kurang lebih tiga bulan latihannya, saya rasa itu sangat cukup untuk persiapan melawan Linares," tutur Daud Yordan saat ditemui di kawasan Pancoran, Jakarta, Kamis (10/8/2018).
"Di sana saya akan berlatih semuanya. Mulai dari fisik, teknik dan strategi bagaimana mengalahkan Linares. Karena Linares gaya tarungnya beda dengan lawan saya sebelumnya, (Pavel) Malikov," tambahnya.
Baca Juga: Ini Alasan 'Gemuknya' Kontingen Indonesia di Asian Games 2018
Dalam pertarungan melawan Malikov di Yekaterinburg, Rusia, 22 April 2018 lalu, Daud Yordan sukses mengkanvaskan petinju tuan rumah tersebut di ronde kedelapan.