Suara.com - Pasangan ganda campuran Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir kembali belum menemui tantangan berarti di ajang Singapore Open 2018.
Owi/Butet—sapaan akrab mereka—melaju ke perempat final usai menyingkirkan wakil tuan rumah Danny Bawa Chrisnanta/Crystal Wong Jia Ying di babak kedua, Kamis (19/7/2018).
Bermain di Singapore Indoor Stadium, Owi/Butet tak banyak mendapat perlawanan dan menang dua game langsung dengan skor 21-9 dan 21-13.
Baca Juga: Wah! Mendagri Hadiahkan Piagam dan Rumah untuk Zohri
Di perempat final, Jumat (19/7/2018) besok, Owi/Butet akan menghadapi unggulan ketujuh asal Hong Kong, Reginald Lee Chun Hei/Chau Hoi Wah.
Reginald/Chau lolos ke babak 8 Besar usai menaklukkan pasangan India, Satwijsairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa, lewat pertarungan rubber game 21-14, 16-21 dan 21-14.
Pertemuan antara Owi/Butet dan Reginald/Chau menjadi yang kedelapan bagi kedua pasangan.
Terakhir kali keduanya bertemu di semifinal Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2017. Kala itu Owi/Butet menang dua game langsung 21-16 dan 21-13.
Yulis Kandaskan Rituparna
Tiket perempat final juga diraih satu-satunya wakil tunggal putri Indonesia, Yulia Yosephin Susanto. Di babak kedua, Yulia mengkandaskan perlawanan Rituparna DAS (India) dengan skor 15-21, 21-13 dan 21-16.