Suara.com - Pasangan ganda putra Indonesia, Andika Ramadiansyah/Rinov Rivaldy, melangkah ke babak utama Singapore Open 2018. Andika / Rinov melaju setelah menundukan wakil Hongkong, Chang Tak Ching/Yeung Ming Nok.
Pada pertandingan yang berlangsung di Singapore Indor Stadium, Selasa (17/7/2018), Andika / Rinov sukses mengalahkan pasangan Hong Kong dengan skor 18-21, 21-15, dan 21-17.
Bagi Rinov, ini menjadi kelolosan kedua setelah sebelumnya juga berhasil melangkah ke babak utama bersama Pitha Haningtyas Mentari di sektor ganda campuran.
Meski menjadi pasangan dadakan, nyatanya Andika/Rinov mampu mencuri kemenangan meski dalam waktu yang cukup lama, 45 menit.
Baca Juga: Juventus Dapatkan Cristiano Ronaldo, Mourinho Ucapkan Selamat
Menurut Andika, sebagai ganda putra dadakan, dirinya dan Rinov tidak mendapat target apapun dalam turnamen ini. Karenanya, pebulutangkis yang juga berpasangan dengan Mychelle Chrystine Bandaso di sektor ganda campuran itu mengaku hanya ingin bermain selepas mungkin.
"Kita sudah dikasih kesempatan, jadi sebisa mungkin dimaksimalkan saja, toh rezeki tak kemana. Di awal main tadi, kita kaget juga, karena tidak pernah latihan bareng sebelumnya,” kata Andika seperti dilansir dari laman resmi PBSI, Selasa (17/7/2018).
Andika mengaku tak berkeberatan bermain di dua sektor. Dirinya lebih memilih memanfaatkan kesempatan sebanyak-banyaknya yang diberikan PBSI selaku federasi.
"Tidak ada masalah main di dua nomor, karena lebih capek latihan dari pada bertanding sih. Lagi pula juga masih muda jadi manfaatkan sebisa kita aja." tambah Andika.
Mengenai pertandingan, Rinov menyebut faktor terburu-buru menjadi alasan sulitnya mereka mengimbangi Chang/Yeung di gim pertama. Beruntung di gim kedua, lanjut Rinov, mereka mampu bermain lebih tenang dan mengendalikan keadaan.
Baca Juga: Begini Cara Bawa Api Abadi dari India Untuk Asian Games
"Di gim awal kita terburu-buru mainnya dan jadi bumerang buat kita. Tapi di gim dua dan tiga, kita pakai pola permainan sendiri dan lebih tenang saja. Memang bola drive dan serangannya bahaya tadi, tapi kita coba bertahan,” sahut Rinov.
Di babak pertama yang akan berlangsung, Rabu (18/7) besok, Andika/Rinov akan berjumpa pasangan tuan rumah Danny Bawa Chrisnanta/Hee Yong Kai Terry. Ini akan menjadi pertemuan pertama bagi kedua pasangan.
"Intinya optimis dulu aja dan harus bisa lebih baik aja dari hari ini mainnya. Harus mau capek lagi aja sih," tukas Rinov.