Suara.com - Pebalap Ducati, Jorge Lorenzo menyebut test rider timnya, Michele Pirro, beruntung bisa selamat dari insiden yang disebutnya amat mengerikan.
Seperti diketahui, Pirro yang rencananya bakal turun di race MotoGP Italia besok malam dengan status wildcard, mengalami kecelakaan horor saat mengikuti latihan bebas kedua (FP2) di Sirkuit Mugello, Italia, Jum'at (1/6/2018) malam WIB.
Kecelakaan bermula saat Pirro memacu kencang motor Desmosedici GP18 di lintasan lurus sebelum tikungan pertama Mugello. Namun nahas, sebelum mencapai tikungan, ban depan motornya lebih dulu terkunci hingga memaksa rider Italia itu terpental ke udara sebelum mendarat dengan keras di gravel.
Pirro sendiri kini dirawat secara intensif di rumah sakit setempat. Sempat tak sadarkan diri akibat benturan kecelakaan tersebut, Lorenzo pun menganggap Pirro masih dinaungi dewi fortuna. Sebab, menurutnya, jika Pirro lebih dulu mendarat menggunakan kepala, bisa dipastikan cedera yang dialaminya akan sangat serius.
"Kecelakaan itu amat menakutkan. Seseorang mengatakannya kepada saya apa yang terjadi, namun, saat saya melihatnya secara langsung melalui rekaman, saya tak mau melihatnya lagi. Itu sebuah bencana," tutur Lorenzo seperti dilansir Crash.net, Sabtu (2/6/2018).
"Dia beruntung mendarat dengan bagian kaki terlebih dahulu, karena jika Anda terpental setinggi empat meter ke udara dengan kepala lebih dulu mencapai tanah, itu akan sangat berbahaya," jelas rider Spanyol berjuluk X-Fuera tersebut.
"Saya berharap dalam 24 jam kedepan, Michele (Pirro) akan baik-baik saja. Itu yang terpenting," tukasnya.
Lorenzo menjadi satu-satunya pebalap pabrikan Ducati yang tak mengalami masalah saat beraksi di sesi latihan bebas kedua di Sirkuit Mugello. Selain Pirro, rider utama Ducati lainnya, Andrea Dovizioso, juga mengalami persoalan pada motor.
Menanggapi hal itu, Lorenzo pun menyatakan Ducati sedang mencari penyebab berbagai masalah yang dialami pebalapnya kemarin.
"Sesuatu yang aneh (telah terjadi). Motor kami sepertinya tak memiliki kecepatan seperti biasanya. Sungguh sulit untuk dimengerti. Mungkin karena beberapa bagian baru yang terpasang di motor. Kami tidak tahu," ujar Lorenzo.