Kalahkan Kanada dengan Mudah, Budiharto Puji Pemain Pelapis

Minggu, 20 Mei 2018 | 16:24 WIB
Kalahkan Kanada dengan Mudah, Budiharto Puji Pemain Pelapis
Chef de Mission (CdM) Indonesia, Achmad Budiharto ditemui di bandara Soekarno-Hatta jelang keberangkatan tim Thomas dan Uber Indonesia ke Thailand, Rabu (16/5/2018) [Suara.com/Arief Apriadi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim Thomas Indonesia menang mudah walau tak menurunkan kekuatan penuh saat menghadapi Kanada di babak penyisihan grup B Piala Thomas 2018. Atas kemenangan itu, Chef de Mission (CdM) Indonesia pun memuji penampilan para pemain cadangan.

Indonesia sukses merebut kemenangan sempurna 5-0 atas Kanada, Minggu (20/5/2018). Bertanding di Impact Arena, Bangkok, Thailand, tim Thomas Indonesia menurunkan pemain pelapis di sektor tunggal maupun ganda.

Firman Abdul Kholik diturunkan menggantikan tunggal kedua Indonesia, Jonatan Christie, yang dikabarkan jatuh sakit. Tunggal putra berusia 20 tahun itu pun sukses membayar kepercayaan pelatih dengan menyumbang poin dipartai pamungkas. Firman menang dua gim langsung atas Paul Antoine Dostie Guindon, dengan skor 21-8, 21-11.

Sementara di sektor ganda, Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Marcus Fernaldi Gideon tak diturunkan. The Minions diistirahatkan untuk melawan Thailand di partai kedua penyisihan grup, pada Selasa (22/5/2018). Posisi keduanya pun digantikan oleh ganda ketiga, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Baca Juga: Aspal Runway Juanda Amblas, Lion Air ke Denpasar Delay 3 Jam

Keduanya pun tak menyia-nyiakan kesempatan yang diberikan pelatih. Hendra/Ahsan sukses menekuk ganda Kanada, Bing TsanLai/Duncan Yao dua set langsung dengan skor 21-8, 21-15.

Chef de Mission (CdM) tim Thomas dan Uber Indonesia, Achmad Budiharto memuji seluruh penampilan tim yang berhasil menang dengan skor sempurna. Menurutnya, kemenangan itu menjadi bekal untuk menghadapi Thailand di laga kedua.

“Secara umum penampilan tim tadi baik. Meskipun kali ini kami tidak menurunkan tim terbaik. Kami masih menyimpan ganda pertama dan juga Jonatan yang masih dalam recovery," ujar Ahcmad Budiharto seperti dilansir dari laman resmi PBSI, Minggu (20/5/2018).

"Dari hasil tadi saya kira mereka bisa mendapatkan manfaat untuk mencoba lapangan dengan kendala angin yang cukup mengganggu. Saya kira itu menjadi pengalaman mereka untuk mengatasi pertandingan berikutnya,” kata Budiharto.

Di laga selanjutnya, Indonesia akan bertemu tuan rumah Thailand pada Selasa (22/5/2018), sedangkan di laga pamungkas penyisihan grup B, Indonesia akan melawan Korea Selatan, pada Rabu (23/5/2018).

Baca Juga: Jadi Pelapis Kevin - Marcus, Fajar - Rian Tak Ingin Terbebani

Budiharto pun masih belum mengetahui kekuatan Thailand maupun Korea. Tim, akan mempelajari kekuatan kedua Negara saat mereka bertanding malam ini, Minggu (20/5/2018), pukul 19.00 waktu setempat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI