Suara.com - Pebulutangkis nasional spesialis ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon optimistis Indonesia mampu membawa pulang Piala Thomas 2018 ke tanah air.
Marcus menilai tim Thomas tahun ini sudah jauh lebih matang dan kompak dibanding dua tahun lalu saat Indonesia menjadi runner-up usai ditekuk putra-putra Denmark di final.
"Kalau saya optimis banget ya bisa juara (Piala Thomas). Saya yakin tim ini lebih kompak dan lebih siap untuk Thomas Cup tahun ini," kata Marcus.
Menurut pebulutangkis yang akrab disapa Sinyo itu, kemajuan yang diperlihatkan Anthony Sinisiuka Ginting dan Jonatan Christie juga menambah rasa percaya diri.
Apalagi kehadiran ganda putra senior, Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan dalam tim semakin menambah harapan bahwa tahun ini putra Merah-Putih bisa membawa pulang Piala Thomas ke Indonesia.
"Menurut saya tunggal lebih bagus, rangking juga sudah berapa (naik). Tahun ini mereka lebih siap. Kalau saya pede bisa juara, nggak tahu yang lain," tutur peraih All England 2017 dan 2018 tersebut.
Di Piala Thomas 2018, Indonesia tergabung dalam grup B bersama Korea Selatan, Kanada, dan Thailand.
Mereka ditargetkan bisa membawa pulang kembali Piala Thomas ke Tanah Air yang terakhir didapatkan Indonesia pada 2002 silam atau 16 tahun lalu.
Piala Thomas sendiri akan berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand pada 20-27 Mei 2018.