Gagal Naik Podium di MotoGP AS, Dovizioso Tetap Bersyukur

Rabu, 25 April 2018 | 12:15 WIB
Gagal Naik Podium di MotoGP AS, Dovizioso Tetap Bersyukur
Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso dan rider andalan Repsol Honda, Marc Marquez. [AFP/Mohd Rasfan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pebalap Ducati Corse Andrea Dovizioso tetap bersyukur walau gagal naik podium di seri MotoGP Amerika Serikat, Minggu (22/4/2018).

Dovizioso menganggap dirinya telah menunjukan performa maksimum dengan finis di urutan kelima pada balapan yang berlangsung di Cirkuit of the Americas (COTA), Austin. Sebab, menurutnya, motor Desmosedici GP18 kesulitan bersaing sejak latihan bebas pertama.

Baik dirinya maupun rekan setim, Jorge Lorenzo hanya mampu memulai balapan dari urutan di luar lima besar. Dovizioso memulai balapan dari posisi kedelapan, sementara Lorenzo di posisi keenam.

Walaupun merasa puas dengan hasil yang diraih, pebalap asal Italia itu menyoroti gap antara dirinya dan peraih podium juara, Marc Marquez. Catatan waktu Dovizioso terpaut 13 detik dari The Baby Alien.

Baca Juga: Tak Hanya Pedrosa, Pebalap Ini Juga Menahan Sakit di MotoGP AS

"Ini bukan hasil yang bagus. Ini bukanlah gap yang bagus. Tetapi cara kita memulai balapan pekan ini, saya senang karena pada Jum'at (latihan bebas) kita berada sangat jauh. Jadi (hasil) ini sangat penting," ungkap Andrea Dovizioso seperti dilansir dari Crash, Rabu (25/4/2018).

"Saya rasa kami telah memilih hal yang benar dengan fairing dan setelan motor. Kami sedikit terlambat, tapi bagus untuk bisa tampil cepat. Dan diakhir balapan, saya bisa tampil maksimal," kata Dovizioso.

Keberhasilan Dovi --sapaan akrab Dovizioso-- menempati urutan lima di seri MotoGP Amerika membuatnya kini memimpin klasemen sementara ajang para raja. Hal itu menyusul sang pemuncak klasemen sebelumnya, Cal Crutchlow gagal menyelesaikan balapan dan harus rela tergeser dari tampuk pimpinan.

"Tapi di akhir, kami berada di posisi pertama di klasemen. Persaingan cukup ketat, jadi itu tak terlalu penting. Tapi akhirnya, setelah menjalani tiga seri MotoGP, artinya kami telah melakukan hal yang bagus. Bukan cara yang sempurna memang, tapi cara yang baik," tandasnya.

Andrea Dovizioso akan kembali bersiap untuk menjalani seri keempat MotoGP yang akan berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol pada 6 Mei 2018 mendatang.

Baca Juga: Fans Liverpool Dalam Kondisi Kritis Usai Bentrok di Luar Anfield

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI