Suara.com - Atlet Indonesia yang berlaga di Asian Games 2018 mendapat jaminan asuransi jiwa dan kesehatan selama multi event terbesar bangsa Asia tersebut berlangsung.
Jaminan asuransi tersebut dipastikan setelah Komite Olimpiade Indonesia (KOI) menjalin kerjasama dengan perusahaan asuransi AXA Mandiri Financial Service di AXA Tower, Jakarta, pada Senin (23/4/2018).
Penandatanganan kerjasama itu dihadiri Ketua KOI Erick Thohir, Presiden Direktur AXA Mandiri Jean-Philippe Vandenschrick, Direktur AXA Mandiri Henky Oktavianus, serta lima atlet perwakilan beberapa cabang olahraga yaitu Arki Dikania Wisnu (Basket), Eko Yuli (Angkat Besi), Rafael Maitimo (Sepak Bola), I Gede Siman Sudartawa (Renang) serta Pungky Afriecia (Voli).
"Hal ini kami lakukan karena kami peduli terhadap orang Indonesia yang kali ini adalah para atlet," kata Presiden Direktur AXA Mandiri Jean-Philippe Vandenschrick di AXA Tower, Senin (23/4/2018) malam.
Baca Juga: Hanya 15 Pemain Hadiri Pemusatan Latihan Hari Pertama Timnas
"Kami yakin tim indonesia dapat berlaga dengan maksimal untuk mendapatkan nilai tertinggi, untuk membuktikan bahwa atlet kita dalam kondisi maksimal," tambah Jean-Philippe.
Kerjasama tersebut mendapat apresiasi dari Ketua Komite Olimpiade Indonesia, Erick Thohir.
"KOI bersama AXA dan sponsor lainnya ingin mengapresiasi jerih payah para atlet. Dan komitmen AXA luar biasa, nantinya semua kontingen atlet Indonesia akan dapat Asuransi," kata Erick.
Nantinya, kurang lebih 1.000 atlet Indonesia yang tampil di Asian Games 2018 akan terjamin asuransi jiwa dan kesehatan. Sementara, atlet peraih medali emas akan mendapat pertanggungan jiwa tambahan sebesar Rp. 1 miliar rupiah per orang.
Baca Juga: Gebi yang Terjun dari Tower Kalibata City adalah Pemandu Karaoke