Suara.com - Tim Hoki Indonesia akan berangkat ke Malaysia untuk menggelar pemusatan latihan pada akhir April 2018 menjelang Asian Games 2018.
Di negeri Jiran, atlet-atlet hoki Indonesia akan berlatih selama satu bulan hingga akhir Mei guna menambah frekuensi bertanding yang dinilai minim.
"Kita akan training camp di Malaysia selama satu bulan. Mulainya akhir April sampai awal Mei, sebelum menjelang puasa," kata Ketua Umum PP FHI Brigjen TNI Yus Adi Kamrullah di Lapangan Hoki, Komplek Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Kamis (12/4/2018).
Dipilihnya Malaysia sebagai lokasi training camp oleh PP FHI tak lepas dari kualitas turnamen hoki Malaysia yang cukup maju, seperti turnamen Sultan Azlan Shah Cup dan Kejohanan Jemputan Pra Sukma.
Lebih lanjut, Yus Adi mengatakan, training camp ke Malaysia akan menjadi peluang besar bagi tim hoki Indonesia untuk mengambil banyak pelajaran sebelum membela panji Indonesia di Asian Games Agustus mendatang.
"Pengalaman bertanding sangat diperlukan oleh atlet utk membiasakan bagaimana perkembangan hoki modern di Indonesia," sambung Yus Adi.
Berbagai persiapan memang tengah dilakukan Pengurus Pusat Federasi Hoki Indonesia (PP FHI) jelang Asian Games 2018.
Sebelumnya, pada awal Maret tahun ini, tim hoki putri Indonesia sempat diikut sertakan ke Kejuaraan Hoki Kejohanan Jemputan Pra Sukma di Ipoh, Malaysia dan sukses merengkuh gelar juara.