Ghifari/Lisa Tumbang di Perempatfinal Junior Grand Prix Gold 2018

Jum'at, 06 April 2018 | 22:43 WIB
Ghifari/Lisa Tumbang di Perempatfinal Junior Grand Prix Gold 2018
(baju merah) saat melawan unggulan pertama asal China Guo Xinwa/Liu Xuanxuan di ajang Pembangunan Jaya Raya Junior Grand Prix Gold 2018. (Suara.com/Arief Apriadi)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pasangan ganda campuran U-19 Indonesia Ghifari Anandaffa Prihardika/Lisa Ayu Kusumawati harus mengakui keunggulan pasangan China Guo Xinwa/Liu Xuanxuan di perempatfinal ajang Pembangunan Jaya Raya Junior Grand Prix Gold 2018.

Bermain di GOR PB Jaya Raya, Bintaro, Tangerang Selatan, Ghifari/Lisa takluk dua gim langsung, 19-21 dan 15-21.

Menurut Ghifari, kekalahan melawan unggulan pertama China tersebut dikarenakan belum menyatunya permainan mereka.

Ghifari dan Lisa, sebelumnya tak pernah berlatih bersama. Saat di pelatnas, keduanya fokus berlatih di masing-masing nomor. Ghifari di ganda putra, dan Lisa di ganda putri.

Baca Juga: Asian Games 2018 Digelar Agustus, Ini Dia Tugas Para Pelajar

"Sebenernya sama sih untuk keunggulannya, cuma dia lebih fokus aja mungkin ya. Kita nggak ada target sih ya. Soalnya kita baru dipasangkan," kata Ghifari seusai laga, Jum'at (6/4/2018).

Dengan hasil tersebut, baik Ghifari dan Lisa tinggal menyisakan pertandingan di nomor ganda putra dan putri.

Ghifari yang berpasangan dengan Ferdian Mahardika Ranialdy, akan menghadapi ganda putra asal Thailand Apichasit Teerawiwat/Kunlavut Vitidsarn.

Sedangkan Lisa Ayu Kusumawati bersama Febby Valencia Dwijayanti Gani akan berhadapan dengan unggulan 1 China, Liu Xuanxuan/Yuting Xia.

Baca Juga: Aplikasi Telegram Digugat di Negara Asalnya, Diancam Ditutup

REKOMENDASI

TERKINI