Rossi sendiri belum lama ini memperpanjang kontraknya selama dua musim bersama Yamaha. Itu artinya, dia akan tetap berada di lintasan MotoGP hingga usia 41 tahun.
The Doctor, julukan Rossi, mengatakan pihak Yamaha lebih dulu mengirimkan sinyal perpanjangan kerja sama diantara kedua belah pihak.
"Yamaha memberi tahu saya saat bulan November, untuk mengambil waktu sebanyak mungkin yang saya inginkan (untuk berpikir)," ujar Rossi.
Baca Juga: Rossi Sebut Ada 10 Pebalap yang Punya Kans Menang, Siapa Saja?
"Dalam hati saya menjawab 'ya'. Tapi, saya pikir kita tunggu saja selama musim dingin, yang mana cukup membosankan, dengan semua latihan dan segala tes di seluruh dunia. Jika semua itu berjalan lancar, maka itu jadi pertanda (saya masih mampu membalap dan siap perpanjang kontrak)," pungkas Rossi.
Valentino Rossi memulai musim kompetisi MotoGP 2018 dengan menempati podium ketiga di Sirkuit Losail, Qatar, Minggu (18/3/2018) lalu.
Dia kalah bersaing dari Andrea Dovizioso (Ducati) yang menjadi juara, dan Marc Marquez (Repsol Honda) yang keluar sebagai runner-up.
Baca Juga: Sanjung Rossi, Lin Jarvis: Dia adalah Ikon