Suara.com - GP Qatar yang merupakan seri pembuka MotoGP 2018, Minggu (18/3/2018) malam WIB, menjadi penanda debut Jack Miller balapan di atas motor Ducati Desmosedici versi 2017. Musim ini, Miller memang memperkuat Tim Pramac Racing setelah di tiga musim terakhir membela LCR dan Marc VDS dengan motor Honda.
Di sirkuit Losail tadi malam, Miller hanya bisa finis di posisi 10. Ini jelas bukan hasil yang fenomenal mengingat di seri pembuka musim lalu Miller sukses finis kedelapan bersama Marc VDS.
Meski terpaut hingga hampir 15 detik dari Andrea Dovizioso (Ducati Corse) yang keluar sebagai pemenang semalam, Miller tetap puas atas performanya.
Rider Australia berusia 23 tahun itu pun mengaku melihat hal-hal positif sepanjang balapan di Losail, serta optimistis meraih lebih banyak hasil baik di musim 2018 ini.
Baca Juga: Sandiaga Masih Butuh 2 Tim Gubernur, dari Non PNS Juga Bisa
"Dibanding (seri pembuka) tahun lalu, saya finis 0,108 detik lebih buruk dari pemenang, dan ini tak bagus. Tapi tak terlalu buruk, karena tahun lalu saya ngotot gila-gilaan hanya demi finis kedelapan, sementara tahun ini kami punya potensi yang lebih besar dari itu dan saya masih tertinggal 14 detik dari pemenang," kata Miller sebagaimana disitat dari RACER.
"Saya tak merasa harus bisa lebih baik dari tahun lalu, tapi jelas masih banyak hal baik yang bisa saya dan Ducati lakukan. Ini baru balapan pertama, musim ini bakal sangat panjang. Tim kami puas, dan wajar bila saya kecewa karena sebagai pembalap tentu saya ingin lebih. Tapi saya optimis kami bakal tampil lebih baik," urai pembalap berambut ikal tersebut.