Tak Difavoritkan Juara di Qatar, Marquez: Apa pun Bisa Terjadi

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Rabu, 14 Maret 2018 | 11:48 WIB
Tak Difavoritkan Juara di Qatar, Marquez: Apa pun Bisa Terjadi
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez. [AFP/Mohd Rasfan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Juara bertahan Marc Marquez tak mau ambil pusing tidak difavoritkan menjuarai seri perdana MotoGP 2018 di Sirkuit Losail, Qatar, Minggu (18/3/2018) mendatang.

Sejak menjuarai balapan di Qatar, pebalap Repsol Honda ini belum lagi mampu menaklukkan sirkuit yang memiliki panjang lintasan 5,380 km.

Tiga balapan terakhir di Losail sendiri didominasi para pebalap Yamaha: Valentino Rossi (2015), Jorge Lorenzo (2016), dan Maverick Vinales (2017).

Sementara, dalam tiga hari tes pramusim di Losail, 1-3 Maret lalu, posisi terbaik Marquez adalah menempati peringkat ketiga yang diukirnya pada hari kedua, Jumat (2/3/2018) lalu.

Baca Juga: Terjatuh Saat Tes, Morbidelli Diberi Wejangan Ini oleh Marquez

Marquez mengakui tak akan mudah untuk menjuarai balapan seri pertama. Namun, dia menolak untuk menyerah berusaha melintasi garis finis pertama di Losail.

"Musim ini tampaknya bakal sangat kompetitif, mulai dari balapan pertama hingga terakhir," ujar Marquez memprediksi, dikutip dari Motorsport, Rabu (13/3/2018).

"Setelah melakukan tes pramusim di Losail, kita tahu ada beberapa pebalap yang sangat cepat. Jadi, balapan akan menggairahkan dan apapun bisa terjadi pada hari Minggu nanti," lanjutnya.

"Kami menyadari balapan nanti tidak akan mudah buat kami. Tapi, kami akan terus mencoba memanfaatkan setiap situasi dalam balapan," pungkas Marquez.

Baca Juga: Bukan Rossi, Tapi Ini Dia yang Diwaspadai Marquez di MotoGP 2018

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI