Suara.com - Indonesia akan menjadi tuan rumah perhelatan Asian Games 2018 pada tanggal 18 Agustus hingga 2 September mendatang. Dua kota yaitu Jakarta dan Palembang, Sumatera Selatan, telah ditunjuk Presiden Joko Widodo sebagai lokasi untuk menyukseskan event olahraga terbesar di Asia tersebut.
Namun, kendati tersisa 161 hari lagi jelang mulai digelar, demam masyarakat akan Asian Games tersebut belum juga muncul. Menurut Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, demam masyarakat Indonesia akan Asian Games masih di bawah 50 persen.
"Ada yang tahu 30 persen, ada juga yang lain, tapi semua rata-rata masih di bawah 50 persen," katanya di venue equestrian atau pacuan kuda di Pulomas, Jakarta Timur, Sabtu (10/3/2018).
Bahkan, menurut politikus Partai Gerindra tersebut, masyarakat yang mengetahui bahwa Asian Games dilaksanakan pada tanggal 18 Agustus hingga 2 September 2018 sendiri masih berada pada angka 3 persen. Hal itu ia ketahui ketika menghadiri seminar di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat.
Baca Juga: Targetkan 10 Besar di Asian Games, JK: Minimal Harus Raih 16 Emas
"Saat saya hadir seminar di UI, kalian tahu, berapa banyak dari anak-anak mahasiswa ini yang tahu Asian Games kapan dimulai? Berapa persen yang tahu? Jawabnya 3 persen," kata Sandi, sapaan akrabnya, menimpali jawaban para artis dan undangan yang mengatakan sudah di atas 50 persen.
Menurut Sandi, kondisi seperti itu bukanlah sesuatu yang ideal. Sebab seharusnya, menurutnya Asian Games sudah menjadi perbincangan sehari-hari masyarakat Indonesia saat ini.
"Ini tak ideal. Kita mau enam bulan sebelumnya. Ini kan 160 hari itu (harusnya) warga Jakarta semua tahu Asian Games dimulai 18 Agustus 2018, dan jadi bagian atau istilahnya sudah harus setiap hari berbicara mengenai Asian Games, dan di mana-mana di keseharian mereka menghadirkan pembicaraan Asian Games yang tidak putus-putus," katanya.
Oleh karena itu, Sandi berharap kepada para artis dan aktivis sosial media yang turut hadir memantau perkembangan pengerjaan fasilitas utama dan pendukung Asian Games, untuk membantu mensosialisasikannya kepada masyarakat.
"Di sini, karena ada artis dan sosial media influencer, saya minta teman-teman untuk bantu kita, agar demam ini ditingkatkan oleh teman-teman. Karena (untuk) venue-nya tidak dikhawatirkan. Kalau dari persiapan secara fisik, ready. Tapi kendalanya masih sosialisasi dan koordinasi," pungkas Sandi.
Baca Juga: Sandiaga Ingin Pengamen Ondel-ondel Jadi Sosialisator Asian Games