Timnas Voli Indonesia 1 Kalahkan Jepang Melalui Duel Dramatis

Rabu, 14 Februari 2018 | 03:30 WIB
Timnas Voli Indonesia 1 Kalahkan Jepang Melalui Duel Dramatis
Pelatih Timnas Voli Indonesia 1 Andri Widiyatmoko. (Suara.com/Adie Prasetyo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim nasional voli Indonesia 1 menang melalui duel dramatis saat berhapadan dengan timnas Jepang di test event Asian Games 2018 di Tenis Indoor, GBK, Senayan, Jakarta, Selasa (13/2/2018). Tertinggal dua set, Indonesia mampu membalikkan keadaan dan menang dalam tiga set 21-25, 21-25, 25-21, 28-26, dan 15-10.

Pelatih timnas Voli Indonesia 1 Andri Widiyatmoko menyebutkan, timnya masih memiliki banyak kekurangan. Oleh karena itu, masih ada beberapa hal yang harus dievaluasi untuk ke depannya.  

"Kami masih melihat kekurangan yang sifatnya mendasar. Bagaimana servis dan upaya block yang benar karena tadi sempat beberapa kali para pemain melakukan kesalahan," kata Andri usai laga. 

"Tapi ini setidaknya bisa jadi gambaran kami nantinya menatap kompetisi karena test event ini juga kami manfaatkan untuk persiapan tim menjajaki Pro Liga nantinya," kata dia.

Sementara itu, pelatih Jepang Gordon Mayforth mengaku tak membebani anak asuhnya untuk meraih hasil maksimal di ajang test event ini. Dia pun tidak mempermasalahkan timnya harus kalah dari Indonesia.

Mayforth bersyukur timnya bisa menghibur masyarakat Indonesia. Ia mengklaim anak asuhnya tampil sangat bagus.

"Saya rasa para penonton yang datang ke sini sudah menyaksikan pertandingan yang luar biasa karena kami juga mampu menampilkan permainan yang bagus," ujar Mayforth. 

Pelatih Timnas Jepang Gordon Mayforth (kiri). (Suara.com/Adie Prasetyo)

"Tetapi saat memasuki gim ketiga, Indonesia mampu bangkit dan dari momen itu mereka melaju kencang hingga akhirnya meraih hasil maksimal," pungkas Mayforth. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI