90 Atlet Ramaikan Test Event Pencak Silat Asian Games 2018

Rizki Nurmansyah Suara.Com
Jum'at, 09 Februari 2018 | 22:45 WIB
90 Atlet Ramaikan Test Event Pencak Silat Asian Games 2018
Pesilat Indonesia Yolla Primadona Jumpil dan Hendy beraksi dalam nomor seni ganda putra pencak silat SEA Games XXIX Kuala Lumpur di KLCC, Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (24/8). [Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tidak kurang 90 atlet dari 10 negara bersiap meramaikan test event  pencak silat Asian Games 2018. Ajang yang digelar di Padepokan Pencak Silat Taman Mini, Jakarta Timur ini berlangsung mulai 10 hingga 15 Februari 2018.

"Seluruh peserta begitu juga wasit dan juri sudah tiba. Kami sudah siap 100 persen untuk menyelenggarakan test event pencak silat ini," ujar Sekjen Pengurus Besar Ikatan Pencak Silat Indonesia (PB IPSI), Erizal Chaniago, saat ditemui di Padepokan Pencak Silat, Jumat (9/2/2018).

Erizal mengatakan, pembukaan test event pencak silat Asian Games 2018 rencananya akan dibuka langsung oleh Ketua Umum PB IPSI Prabowo Subianto, yang juga menjabat ketua umum Partai Gerindra.

"Acara pembukaan bertepatan juga dengan HUT Gerindra ke-10. Acara HUT Gerindra digelar pagi hari, sedangkan pembukaan test event pencak silat dilaksanakan pukul 2.00 siang. Jadi, semoga setelah selesai di acara Gerindra, Pak Prabowo bisa membuka test event ini," tutur Ical, sapaan akrabnya.

Baca Juga: Test Event Asian Games: Timnas Basket Indonesia Dikalahkan India

Sementara itu, terkait 10 negara peserta yang ikut ambil bagian, antara lain Indonesia, Malaysia, Laos, Filipina, Singapura, Brunei, India, Jepang, Korea Selatan, dan Kirgistan.

Salah satu negara kuat di cabang pencak silat, yakni Iran, memutuskan tidak ikut. Begitu juga dengan Vietnam. Keduanya memilih langsung fokus tampil pada Asian Games 2018, Agustus mendatang.

"Setiap negara pastinya memiliki strategi masing-masing. Iran, Vietnam, dan Uzbekistan tidak ikut test event, lebih memilih langsung turun di Asian Games 2018 nanti," ujar Ical.

Total, ada 16 kelas nomor pertandingan yang dipertandingkan pada test event Asian Games 2018 cabang olahraga pencak silat.

Di kelas tarung putra, dimulai dari Kelas B (50-55 kg), C (55-60 kg), D (60-65 kg), E (65-70 kg), F (70-75 kg), I (85-90 kg), dan J (90-95 kg). Sedangkan kelas tarung putri: Kelas B (50-55 kg), C (55-60 kg) dan D (60-65 kg).

Baca Juga: Jadi Penentu Indonesia ke Semifinal, Anggia/Ketut: Agak Tegang

Untuk nomor seni atau Tunggal Ganda Regu(TGR), yakni tunggal putra-putri, ganda putra-putri dan regu putra-putri.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI