Suara.com - Pebalap KTM, Pol Espargaro, merasa beruntung lolos dari cedera serius saat melakukan tes pramusim MotoGP di Sirkuit Sepang, Malaysia, Senin (29/1/2018).
Rider Spanyol ini kehilangan kendali saat mengendarai RC16 pada titik pengereman Tikungan 4 (Turn 4) yang saat itu sedang melaju pada kecepatan di atas 250 km/jam.
Tak ayal, dia pun menghantam dinding pembatas sirkuit sebelum berguling-guling beberapa kali dan berakhir di gravel.
Espargaro sempat menjalani tes rontgen di klinik sirkuit dan untuk sementara tidak ditemukan cedera yang serius. Dia pun memutuskan tidak ikut pada hari terakhir tes, keesokanharinya.
Baca Juga: Berharap Bisa Lebih Cepat, Zarco Bakal Contek Gaya Balap Lorenzo
"Saya merasa beruntung (tidak cedera fatal) karena mengalami kecelakaan besar," kata Espargaro, dikutip dari Motorsport, Rabu (31/1/2018).
"Saat mengerem, saya mengerem dengan keras. Saya menghantam dinding pada kecepatan lebih dari 250 km/jam. Tidak ada hal serius yang terjadi, tidak ada patah tulang atau semacamnya."
"Hanya terasa nyeri dimana-mana, terutama di kaki karena saya banyak berguling-guling."
"Sejujurnya, saya merasa sangat beruntung. Bahkan, jika hari ini saya tidak berkendara, saya merasa beruntung bisa melakukan tes," ujarnya.
Espargaro mengungkapkan, dia berencana melakukan pemeriksaan kesehatan lebih lanjut setelah melakukan tes di Barcelona.
Baca Juga: Lorenzo Yakin Punya Kans Juara Dunia MotoGP 2018, Asal...