Suara.com - Kesuksesan menjuarai Indonesia Masters di kandang sendiri pada, Minggu (28/1/2018) kemarin, tidak membuat Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon berpuas diri.
Pasangan ganda putra andalan Indonesia ini mengaku masih 'haus' akan gelar-gelar lainnya di tahun 2018.
Tercatat ada tiga turnamen yang jadi prioritas Kevin / Marcus saat ini, yakni All England (14-18 Maret), Kejuaraan Dunia (30 Juli-5 Agustus), dan Asian Games (18-29 Agustus).
"Target sih banyak ya, di semua pertandingan saya ingin menang. Tapi kan kami juga manusia. Prioritas kami di All England, Kejuaraan Dunia dan Asian Games," ujar Kevin, dalam keterangan tertulis yang diterima Suara.com, Senin (29/1/2018).
Baca Juga: Finalis Indonesia Masters, Owi / Butet Terkena Kutukan Istora?
Gelar Indonesia Masters 2018 menjadi titel pertama bagi Kevin / Marcus pada tahun ini. Di partai final, pasangan yang dijuluki The Minions berhasil mengalahkan Li Junhui/Liu Yuchen dengan skor 11-21, 21-10 dan 21-16.
Kevin / Marcus mengaku cukup kaget dengan performa pasangan Cina tersebut yang langsung tampil agresif sejak awal pertandingan.
"Mereka sepertinya mau banget mengalahkan kami, mereka punya motivasi sangat tinggi. Di game pertama mereka seperti sangat siap dan percaya diri, untungnya kami bisa membalikan keadaan," kata Kevin.
"Di game pertama mereka kayaknya cukup nantang, terutama Liu. Saya nggak mau kalah begitu saja, apalagi ini di kandang saya. Nggak ada rencana apa-apa, terjadi otomatis saja di lapangan, karena mereka kayak gitu, ya saya nggak mau kalah," Kevin menambahkan.
"Start mereka lebih cepat di game pertama, kami belum in. Di game kedua dan ketiga kami bangkit dan unggul. Supporter pun banyak yang dukung kami, mungkin ini membuat lawan tertekan," ujar Marcus, menimpali.
Baca Juga: Sempat Tertinggal, Kevin / Marcus Kembali Harumkan Nama Indonesia