Suara.com - Panitia pelaksana Daihatsu Indonesia Masters 2018 telah merilis daftar harga tiket. Kejuaraan bulutangkis ini rencananya bakal digelar di Istora Senayan, Jakarta, 23-28 Januari 2018.
Tiket dapat dibeli secara online maupun offline di loket Istora. Tiket online tersedia di Blibli.com mulai 15 Januari 2018. Sedangkan loket penjualan tiket offline dibuka saat turnamen berlangsung.
Daihatsu Indonesia Masters 2018 merupakan salah satu bagian dari Level 4 HSBC BWF World Tour–Super 500 yang menyediakan hadiah total sebesar 350 ribu dolar AS (sekitar Rp4,7 miliar).
Para pebulutangkis terbaik dunia menyatakan akan hadir di kejuaraan ini. Diantaranya Viktor Axelsen (Denmark), Lin Dan (Cina), dan Carolina Marin (Spanyol).
Baca Juga: Selain Eks Pengacara Novanto, KPK Tersangkakan Dokter RS Medika
Sementara itu, Indonesia juga bakal menurunkan atlet-atlet terbaiknya. Salah satunya adalah pasangan ganda putra peringkat satu dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.
Selain itu, turut tampil pada ajang ini, yakni pasangan ganda campuran Indonesia peraih medali emas Olimpiade Rio de Janeiro 2016, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Tidak pula ketinggalan pasangan ganda putri juara French Open Super Series 2017, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, akan tampil di turnamen ini.
Berikut daftar harga tiket kejuaraan Daihatsu Indonesia Masters 2018:
- 23 Januari 2018
Babak Kualifikasi
VIP: Rp50.000
Kelas I: Rp25.000
Baca Juga: Kuasa Hukum Benarkan Video Jennifer Dunn Minta Direhab
- 24-25 Januari 2018
Babak Pertama dan Kedua
VIP: Rp100.000
Kelas I: Rp50.000
- 26 Januari 2018
Perempat Final
VIP: Rp150.000
Kelas I: Rp75.000
- 27 Januari 2018
Semifinal
VIP: Rp300.000
Kelas I: Rp150.000
- 28 Januari 2018
Final
VIP: Rp300.000
Kelas I: Rp150.000