Lanjutkan dengan membersihkan bagian tubuh yang lain seperti lubang hidung, mulut, telinga dan seterusnya. Tujuannya untuk membersihkan najis yang mungkin menempel pada tubuh.
4. Siram bagian tubuh
Menyiram seluruh bagian tubuh dimulai darai kepala sampai ujung kaki. Pastikan seluruh bagian tubuh tersiram agar kotoran-kotoran luruh dan hanyut terbawa air.
5. Akhiri dengan doa
Selesai membasuh seluruh tubuh, akhiri mandi dengan doa. Baca doa berikut untuk mendapatkan keberkahan dan kesucian spiritual setelah mandi.
“Allahumma aj‘alni minat-tawwabina waj‘alni minal-mutathahhirin.”
Artinya
“Ya Allah, jadikanlah aku termasuk orang-orang yang bertaubat dan termasuk orang-orang yang mensucikan diri.”
Niat Mandi Keramas Puasa Nisfu Syaban
Bacalah niat mandi keramas puasa nisfu syaban berikut agar niat melakukan puasa nisfu syaban sah di mata Allah Swt.
Baca Juga: Apakah Puasa Nisfu Syaban Harus 3 Hari? Ini Hukumnya
“Nawaitul ghusla litathhiri nafsi fi laylati nisfi Sya’ban lillahi ta’ala.”