Jadwal Pengajian Gus Iqdam Terbaru Desember 2024, Murid Gus Kautsar yang Sedang Ramai Dibicarakan

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 18 Desember 2024 | 14:00 WIB
Jadwal Pengajian Gus Iqdam Terbaru Desember 2024, Murid Gus Kautsar yang Sedang Ramai Dibicarakan
Jadwal Pengajian Gus Iqdam Terbaru Desember 2024, Murid Gus Kautsar yang Sedang Ramai Dibicarakan (instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gus Iqdam merupakan salah satu penceramah yang saat ini sedang naik daun dan banyak diundang ceramah diberbagai daerah. Nah bagi yang ingin mengikuti pengajian Gus Iqdam, berikut ini jadwal pengajian Gus Iqdam terbaru.

Diketahui bahwa Gus Iqdam adalah seorang ulama dan tokoh agama yang berasal dari Indonesia. Ia dikenal sebagai sosok yang aktif dalam kegiatan dakwah dan memiliki pengaruh dalam komunitas pesantren serta masyarakat Islam di Indonesia.

"Gus" adalah sebutan yang biasa digunakan untuk anak-anak dari keluarga Nahdlatul Ulama (NU) yang memiliki gelar kehormatan, dan biasanya digunakan sebagai panggilan akrab untuk seorang ulama muda.

Adapun Gus Iqdam atau yang memiliki nama lengkap Muhammad Iqdam Kholid ini merupakan putera bungsu KH Kholid dan Ny Lanratul Farida. Ayahnya adalah seorang kyai di Pondok Mamba'ul Hikam II Blitar dan ibunya putri KH Zubaidi Abdul Qofur.

Baca Juga: Detik-Detik Dramatis! Atap Panggung Pengajian Gus Iqdam Ambruk saat Hujan Deras

Selain dari kedua orang tua, Gus Iqdam juga memperdalam agama dengan belajar di Pondok Pesantren Al-Falah Ploso, Kediri, Jawa Timur. Ia jadi anak bimbingan Muhammad Abdurrahman Kautsar atau yang akrab disapa Gus Kautsar.

Pada akhir tahun 2018, Gus Iqdam mendirikan majelis untuk sarana dakwah yang dikenal dengan nama Majelis Ta’lim Sabilu Taubah. Mulanya majelis ini jamaahnya terbatas, namun lambat laun jemaahnya jadi bertambah pesat.

Saat ini Gus Iqdam sering mengisi acara pengajian sebagai penceramah di banyak daerah. Nah salah satu jadwal pengajian Gus Iqdam terbaru pada bulan Desember 2024 yaitu di Desa Dayu. Untuk selengkapnya, berikut ini jadwalnya.

Jadwal Pengajian Gus Iqdam Terbaru Desember 2024

jadwal pengajian Gus Iqdam terbaru
jadwal pengajian Gus Iqdam terbaru

Jadwal pengajian Gus Iqdam pada bulan Desember 2024 yaitu ada di Kantor Desa Dayu. Pengajian ini akan diselenggarakan pada hari Minggu, 22 Desember 2024. Untuk waktunya dari pukul 7 malam sampai dengan selesai.

Pengajian ini digelar dalam rangka untuk memperingati Hari Kartini. Selain di isi oleh Gus Iqdam sebagai penceramah, pengajian ini juga akan diiringi oleh Hadroh Pusat Sabilu Taubah dan pra acara diiringi oleh Hadroh Ahbabussyafa’ah.

Baca Juga: Adab Lagi Ramai Disorot, Aksi Gus Iqdam Lempar Buah Sisa ke Jemaah Tuai Omongan

Demikian informasi mengenai jadwal pengajian Gus Iqdam terbaru pada bulan Desember 2024. Bagi yang ingin ikut pengajian Gus Iqdam, kamu bisa langsung datang ke lokasi tercantum. Semoga informasi ini bermanfaat!

Kontributor : Ulil Azmi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI