Tanda Selesai Haid
Wanita yang sudah selesai masa haidnya wajib bersuci untuk melakukan ibadahnya kembali. Bersuci dapat dilakukan dengan cara mandi besar untuk menghilangkan sisa-sisa darah haid.
Melansir dari unggahan Instagram @triameriza, terdapat dua tanda utama yang dapat dihukumi sebagai berhentinya haid. Berikut adalah dua tanda tersebut:
1. Terlihatnya Al-Qashshah Al-Baydha'
Al-Qashshah Al-Baydha' adalah cairan putih yang keluar dari rahim ketika berhentinya haid. Nah tanda ini akan sangat terlihat pada wanita yang memiliki kebiasaan keputihan sebelum datangnya haid. Maka cairan putih atau bening ini akan keluar sebagai tanda berhentinya haid. Bila ada tanda tersebut, maka dapat dikatakan bahwa haidnya sudah selesai.
لاَ تَعْجَلْنَ حَتَّى تَرَيْنَ الْقَصَّةَ الْبَيْضَاءَ . تُرِيدُ بِذَلِكَ الطُّهْرَ مِنَ الْحَيْضَةِ
"Janganlah terburu-buru (menganggap suci) sampai engkau melihat Al-Qashshah Al-Baydha' (cairan putih)." (HR.Bukhari secara mu'allaq, tanpa sanad).
2. Terlihatnya Al-Jufuf
Al-Jufuf merupakan kondisi dimana jalur keluarnya haid kering biasanya dialami oleh wanita yang tidak memiliki kebiasaan keputihan. Nah ketika selesai haid, mereka cenderung tidak megeluarkan cairan lendir. Maka tanda selesainya haid untuk wanita yang memiliki kondisi seperti ini ketika mengusapkan kapas ke vagina, maka kapas tersebut tetap kering, tidak terdapat cairan kuning, keruhan ataupun kecokelatan. Maka kondisi ini bisa dikatakan haidnya sudah selesai.
Baca Juga: 3 Tanda Haid Berbahaya dan Berisiko Tumor Rahim, Perempuan Harus Cek!
Namun secara umum, tanda berhentinya haid pada wanita tergantung pada kebiasannya. Jadi tidak semua wanita akan mengalami kondisi yang sama.