Doa Keluar Masuk Rumah agar Dilindungi dari Marabahaya

Wakos Reza Gautama Suara.Com
Sabtu, 20 Juli 2024 | 22:22 WIB
Doa Keluar Masuk Rumah agar Dilindungi dari Marabahaya
Ilustrasi masuk rumah. Doa keluar masuk rumah. [pexels/Godwin Torres]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Setiap harinya, seseorang pasti melakukan aktivitas di luar rumah. Setelah selesai beraktivitas, kita akan kembali ke rumah. 

Umat Islam dianjurkan untuk membaca doa saat keluar masuk rumah agar diberikan perlindungan oleh Allah SWT dari marabahaya. 

1. Doa Keluar Rumah

بِاسْمِ اللهِ تَوَكَّلْتُ عَلَى اللهِ، لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللَّهِ

Baca Juga: Doa Masuk dan Keluar WC dalam Bahasa Latin, Baca Ini Agar Dilindungi dari Setan

Bismillahi tawakkaltu 'ala Allahi wa laa hawla wa laa quwwata illa bi Allahi

Artinya: "Dengan menyebut nama Allah, aku bertawakal kepada Allah. Tidak ada daya dan tidak ada kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah."

Keutamaan membaca doa keluar rumah adalah perlindungan dari bahaya dan marabahaya, petunjuk dan kecukupan dan penjauhan dari gangguan setan.

2. Doa Masuk Rumah

اللّٰهُمَّ إنِّي أَسْأَلُكَ خَيْرَ المَوْلِجِ وَ خَيْرَ المَخْرَجِ, بِاسْمِ اللّٰهِ وَ لَجْنَا، بِاسْمِ اللّٰهِ خَرَجْنَا، وَ عَلَى اللّٰهِ رَبِّنَا تَوَكَّلْنَا

Baca Juga: Diharapkan Jadi RS Kardiologi Terbaik di ASEAN, UEA Resmikan Pembangunan Rumah Sakit Jantung di Solo

Allahumma innii as-aluka khairal mauliji, bismillahi wa lajnaa, wa bismillahi kharajnaa, wa 'alallahi rabbinaa tawakkalnaa

Artinya: "Ya Allah, sesungguhnya aku memohon kepada-Mu kebaikan tempat masuk dan kebaikan tempat keluar. Dengan menyebut nama-Mu kami masuk, dengan menyebut nama-Mu kami keluar, dan hanya kepada Allah, Tuhan kami, kami bertawakal."

Keutamaan dalam membaca doa masuk rumah adalah perlindungan dan keselamatan; berkah dan kesejahteraan; ketentraman.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI