Untuk di waktu ashar salah satu bersumber dari buku Intisari Kitab Mujarobat karya Muhammad Ulin Nuha yang menyebut bahwa dianjurkan membaca Al Waqiah sebanyak 14 kali setelah sholat ashar.
Sementara merujuk Kitab Al Adzakar yang diterjemahkan Ulin Nuha, Imam an Nawawi yang menuliskan hadits Ibnu Sinni dimana Rasulullah bersabda;
"Barang siapa yang membaca surah Al Waqiah setiap malam niscaya ia tak akan tertimpa kemiskinan"