Suara.com - Memasuki akhir Ramadan, tak sedikit orang yang mulai kendur ibadah salat Tarawihnya. Hal ini lantaran sebagian besar dari mereka sudah mulai sibuk mempersiapkan mudik Lebaran. Tentu saja hal ini sangat disayangkan, karena melaksanakan tarawih di 10 hari terakhir Ramadan ternyata memberikan keutamaan tersendiri.
Apa yang membuat 10 malam terakhir Ramadan ini begitu istimewa? Hal ini karena di 10 malam tersebut, terdapat malam Lailatul Qadar yang pahalanya setara dengan beribadah 1.000 bulan.
Dan inilah keutamaan melakukan salat tarawih di 10 malam terakhir Ramadan, dikutip dari laman NU Online.
1. Malam pertama
Baca Juga: Rebecca Klopper Ikut Berburu Malam Lailatul Qadar, Penampilan Terbarunya Jadi Perbincangan
Mereka yang menjalankan salat Tarawih pada malam pertama di 10 malam terakhir Ramadan, dosa orang mukmin akan diampuni seperti ketika ibunya melahirkan ke dunia.
2. Malam kedua
Pada malam kedua, orang yang salat Tarawih niscaya akan diampuni dosanya serta dosa kedua orang tuanya jika keduanya mukmin.
3. Malam ketiga
Pada malam ketiga, malaikat di bawah Arasy berseru: "Mulailah melakukan amal kebaikan, maka Allah akan mengampuni dosamu yang telah lalu."
Baca Juga: Gus Baha Berharap Umat Islam Banyak Baca Alquran Meski Tak Paham Artinya
4. Malam keempat
Pada malam keempat, mereka akan mendapatkan pahala sebagaimana pahala seseorang yang membaca kitab Taurat, Injil, Zabur dan Al-Qur'an.
5. Malam kelima
Pada malam kelima, Allah memberikan pahala seperti pahala seseorang yang salat di Masjidil Haram, Masjid Madinah dan Masjidil Aqsa.
6. Malam keenam
Pada malam keenam, Allah memberikan pahala seperti pahala malaikat yang tawaf di Baitul Makmur dan setiap batu dan tanah pun memintakan ampunan untuknya.
7. Malam ketujuh
Pada malam ketujuh, orang yang melakukan salat tarawih seakan-akan menemui zaman Nabi Musa AS dan menolongnya dari serangan Firaun dan Haman.
8. Malam kedelapan
Pada malam kedelapan, Allah memberi anugerah sebagaimana anugerah yang telah diberikan kepada Nabi Ibrahim.
9. Malam kesembilan
Pada malam kesembilan, mereka yang lakukan salat tarawih seakan-akan beribadah kepada Allah sebagaimana ibadahnya para Nabi.
10. Malam kesepuluh
Pada malam kesepuluh, Allah akan memberikan kebaikan yang lebih baik di dunia maupun di akhirat.