Bacaan Niat Zakat Fitrah dengan Uang Bulan Ramadhan 2024, Simak Doa, Besaran hingga Hukumnya

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 27 Maret 2024 | 13:09 WIB
Bacaan Niat Zakat Fitrah dengan Uang Bulan Ramadhan 2024, Simak Doa, Besaran hingga Hukumnya
Ilustrasi Zakat Fitrah dengan Uang - Niat Zakat Fitrah dengan Uang (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Berikutnya adalah mahzab Hanafiyah yang memperbolehkan membayar zakat fitrah dengan sejumlah uang sesuai perkataan Allah SWT dalam penggalan surat At-Taubah ayat 9 yang memiliki arti: “Ambillah zakat dari sebagian harta mereka”. 

Jika melihat dari sejarah dan edukasi tentang zakat fitrah, memang lebih dianjurkan untuk membayarkan dengan makanan pokok atau beras. Hal ini disebabkan karena metode ini lebih sesuai dengan ajaran Rasulullah SAW yang mewajibkan kaum Muslim untuk menunaikan zakat fitrah dengan memberikan satu sha' kurma maupun satu sha' gandum. Selain itu, memberikan beras juga lebih banyak kebermanfaatannya dan lebih jelas kegunaannya oleh para penerima. 

Meskipun zakat fitrah dengan beras jauh lebih afdal dan dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW beserta para ulama, tak ada salahnya untuk menunaikan zakat fitrah dengan uang. Yang terpenting adalah niatnya untuk melaksanakan kewajiban di bulan Ramadhan dalam menunaikan zakat fitrah. 

Demikianlah ulasan tentang niat zakat fitrah dengan uang yang perlu kalian pahami. Jangan lupa membayar zakat fitrah untuk bulan Ramadhan 2024.

Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI