Bacaan Niat Zakat Fitrah dengan Uang Bulan Ramadhan 2024, Simak Doa, Besaran hingga Hukumnya

Rifan Aditya Suara.Com
Rabu, 27 Maret 2024 | 13:09 WIB
Bacaan Niat Zakat Fitrah dengan Uang Bulan Ramadhan 2024, Simak Doa, Besaran hingga Hukumnya
Ilustrasi Zakat Fitrah dengan Uang - Niat Zakat Fitrah dengan Uang (Freepik)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Membayar zakat fitrah saat Ramadhan merupakan suatu kewajiban bagi umat Islam laki-laki, perempuan baik itu anak kecil maupun dewasa. Seiring dengan berkembangnya zaman, orang-orang mulai memilih membayar zakat fitrah dengan uang agar lebih praktis. Nah, di bawah ini ada niat zakat fitrah dengan uang yang perlu kalian pahami. 

Seperti melansir dari laman Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), zakat fitrah (zakat al-fitr) adalah jenis zakat yang diwajibkan atas setiap jiwa muslim baik itu lelaki dan perempuan Muslim yang dilakukan di bulan Ramadhan sampai hari raya Idul Fitri (Syawal). Hal ini sebagaimana disebutkan dalam hadits Ibnu Umar ra: 

"Rasulullah SAW mewajibkan zakat fitrah satu sha' kurma atau satu sha' gandum atas umat Muslim; baik hamba sahaya maupun merdeka, laki-laki maupun perempuan, kecil maupun besar. Beliau saw memerintahkannya dilaksanakan sebelum orang-orang keluar untuk shalat." (HR Bukhari Muslim). 

Pada umumnya, bentuk zakat yang akan dikeluarkan oleh umat muslim di Indonesia berupa beras denga takaran 2,5-3 kg dan uang tunai senilai harga beras yang dikonsumsi. Hal ini pun kemudian menimbulkan pertanyaan tentang hukumnya serta niat yang harus dibaca. Untuk itu, simak jawabannya di bawah ini. 

Niat Zakat Fitrah dengan Uang 

Sebenarnya, bacaan niat zakat fitrah baik dalam bentuk beras maupun uang sama saja. Sebagai pengingat, lembayaran zakat fitrah juga bisa diwalikan oleh orangtua atau saudara. Oleh sebab itu niatnya pun menjadi berbeda-beda tergantung untuk siapa zakat fitrah ditujukan. 

Berikut ini adalah macam-macam niat ketika membayarkan zakat fitrah: 

1. Niat Zakat Fitrah untuk Diri Sendiri 

نَوَيْتُ أَنْ أُخْرِجَ زَكاَةَ اْلفطر عَنْ نَفْسِيْ فَرْضًالِلهِ تَعَالَى 

Baca Juga: Apa Hukum Tidak Bayar Zakat Fitrah Usai Puasa Ramadhan? Ternyata Ada Azab Pedih Ini Menanti

“Nawaytu an ukhrija zakaata al-fitri ‘an nafsi fardhan lillahi ta’ala.” 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI