Suara.com - Selesai mencoblos, semua pemilih akan mendapatkan tinta yang berwarna ungu di jarinya sebagai tanda sudah memilih di pemilu 2024. Beberapa bahan tinta pemilu tertentu yang menempel di kulit akan mempengaruhi terhadap sah tidaknya sholat. Pertanyaannya, apa tinta pemilu aman untuk sholat?
Marketing & Networking Manager Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan juga Kosmetika Majelis Ulama Indonesia (LPPOM MUI) Cucu Rina Purwaningrum mengungkapkan bahwa, tinta pemilu dapat membuat sholat tidak sah lantaran bahan yang digunakan pada proses produksinya bisa saja mengandung bahan yang najis.
"Bahan-bahan pembuatannya tentunya ya jangan sampai menggunakan bahan-bahan najis," katanya di acara Bincang Halal yang disiarkan dalam kanal YouTube LPPOM MUI.
Tak sampai di situ, kata Cucu, ketahanan dari produk tinta pemilu dspat menyebabkan air tak bisa menembus kulit, sementara itu jari termasuk dari bagian tubuh yang wajib dibasuh ketika berwudhu.
Baca Juga: Cara Cek Hasil Quick Count Pemilu 2024, Ini 13 Link Pantau Siapa Capres-Cawapres yang Unggul
"Karena ini akan menyentuh kulit-kulit kita, begitu ya, dan ada kemungkinan tidak menembus air gitu ya sementara persyaratan wudhu harus terbasuh ya semua bagian tubuh yang memang dipersyaratkan," kata dia.
Syarat Ideal Tinta Pemilu
Mengutip dari laman MUI, Direktur Utama LPPOM MUI, Muti Arintawati mengungkapkan syarat sah atau ideal tinta untuk Pemilu.
"Jadi ada 2 hal untuk tinta pemilu itu, satu yaitu bahannya. Jadi bahannya harus dipastikan tidak ada bahan yang najis saat digunakan. Yang kedua, tintanya saat sudah di kulit itu pasti bisa ditembus air sehingga tidak mengganggu (menghalangi) air wudhu sampai ke kulit," ungkapnya.
Masih menurut Muti, tinta pemilu bisa disertifikasi halal apabila sudah memenuhi dua hal utama itu.
Baca Juga: 6 Cara Membersihkan Tinta Pemilu di Jari Tangan, Pakai Air Hangat hingga Baking Soda
Yang pertama, yaitu bahannya bukan dari najis dan yang kedua, tinta pemilu telah lolos uji tembus air di laboratorium.
Cara Menghilangkan Tinta Agar Sah Sholatnya
Terdapat beberapa cara atau bahan yang dapat dilakukan untuk menghilangkan tinta pemilu. Seperti melansir dari CNBC Indonesia, berikut ini adalah sejumlah cara untuk menghilangkan tinta Pemilu 2024 dengan cepat.
1. Alkohol
Alkohol bisa digunakan sebagai salah satu cara untuk menghilangkan tinta pemilu. Caranya pun cukup mudah yaitu dengan menuangkan alkohol ke kapas kemudian gosokkan jari atau bagian tubuh yang terkena tinta hingga bekas nodanya hilang. Setelah itu, bersihkan lagi dengan air serta sabun untuk menghilangkan alkohol.
2. Aseton
Selanjutnya, tinta pemilu juga dapat dihilangkan memakai aseton. Aseton sendiri merupakan zat kimia yang dapat digunakan untuk menghilangkan kuteks di kuku. Caranya yaitu sama seperti menggunakan alkohol, pertama teteskan aseton pada kapas lalu gosok hingga bersih.
3. Cuka
Cuka makan juga bisa membantu menghilangkan noda. Hal tersebut lantaran kandungan asam yang ada dalam cuka. Adapun cara menggunakannya yaitu dengan meneteskan cuka dalam kapas dan gosokkan ke jari maupun bagian lain yang terkena tinta pemilu. Kemudian lakukan hingga nodanya hilang lalu cuci untuk menghilangkan bau tak sedap dari cuka.
4. Hand Sanitizer
Cairan pembersih tangan maupun hand sanitizer dapat digunakan untuk menghilangkan bekas dari tinta pemilu. Caranya sama seperti menggunakan hand sanitizer pada umumnya. Gosokkan ke bagian yang terkena tinta. Gunakanlah lebih banyak di bagian tinta yang membandel.
5. Losion Tubuh atau Anti Nyamuk
Cara menghilangkan tinta pemilu juga bisa memakai losion tubuh atau losion anti nyamuk. Caranya, cukup dengan mengoleskan pada jari maupun bagian tubuh lainnya yang terkena tinta, kemudian gosok sampai bersih.
Demikianlah ulasan terkait apa tinta pemilu aman untuk sholat. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari