Suara.com - Bulan Rajab 1445 H mendekati penghujung hari. Pada akhir bulan ini, ada dua momen yang perlu jangan sampai terlewat yaitu Isra Miraj dan hari Jumat terakhir. Jumat terakhir bulan Rajab 2024 jatuh tanggal berapa?
Mengapa hari Jumat terakhir bulan Rajab menjadi waktu penting? Semua pertanyaan ini akan dijelaskan dalam artikel berikut.
Sebelum mengetahui alasan hari Jumat terakhir bulan Rajab memiliki keutamaan yang penting, sebaiknya kita mencatat tanggalnya.
Mengacu dari Kalender Hijriah 2024 terbitan Kemenag RI, tanggal 1 Rajab 1445 H jatuh pada Sabtu, 13 Januari 2024 lalu. Bulan Rajab tahun ini terdiri dari 29 hari.
Menariknya, di penghujung bulan Rajab tahun ini terdapat dua momen penting yaitu Isra Miraj dan hari Jumat terakhir. Dimana dua hari tersebut saling beriringan.
Berikut kalender bulan rajab 1445 H/2024 selengkapnya.
1 Rajab 1445 H: Sabtu, 13 Januari 2024
2 Rajab 1445 H: Minggu, 14 Januari 2024
3 Rajab 1445 H: Senin, 15 Januari 2024
4 Rajab 1445 H: Selasa, 16 Januari 2024
5 Rajab 1445 H: Rabu, 17 Januari 2024
6 Rajab 1445 H: Kamis, 18 Januari 2024
7 Rajab 1445 H: Jumat, 19 Januari 2024
8 Rajab 1445 H: Sabtu, 20 Januari 2024
9 Rajab 1445 H: Minggu, 21 Januari 2024
10 Rajab 1445 H: Senin, 22 Januari 2024
11 Rajab 1445 H: Selasa, 23 Januari 2024
12 Rajab 1445 H: Rabu, 24 Januari 2024
13 Rajab 1445 H: Kamis, 25 Januari 2024
14 Rajab 1445 H: Jumat, 26 Januari 2024
15 Rajab 1445 H: Sabtu, 27 Januari 2024
16 Rajab 1445 H: Minggu, 28 Januari 2024
17 Rajab 1445 H: Senin, 29 Januari 2024
18 Rajab 1445 H: Selasa, 30 Januari 2024
19 Rajab 1445 H: Rabu, 31 Januari 2024
20 Rajab 1445 H: Kamis, 1 Februari 2024
21 Rajab 1445 H: Jumat, 2 Februari 2024
22 Rajab 1445 H: Sabtu, 3 Februari 2024
23 Rajab 1445 H: Minggu, 4 Februari 2024
24 Rajab 1445 H: Senin, 5 Februari 2024
25 Rajab 1445 H: Selasa, 6 Februari 2024
26 Rajab 1445 H: Rabu, 7 Februari 2024
27 Rajab 1445 H: Kamis, 8 Februari 2024(Isra Miraj)
28 Rajab 1445 H: Jumat, 9 Februari 2024
29 Rajab 1445 H: Sabtu, 10 Februari 2024
Baca Juga: Amalan Jumat Terakhir Bulan Rajab, Tunaikan 9 Februari 2024 Agar Uang Sepanjang Tahun Tidak Habis
Berdasarkan kalender ini, maka Isra Miraj 27 Rajab 1445 H dapat dirayakan pada Kamis, 8 Februari 2024. Sementara Jumat terakhir bulan Rajab jatuh pada tanggal 9 Februari 2024 mendatang.