Perempuan kelahiran Bandung 5 Februari ini berharap, melalui konten yang dibagikannya di media sosial, semakin banyak netizen yang tertarik menjelajah dunia bawah laut. Ia pun bercita-cita pada suatu hari nanti bisa menjadi seorang ahli menyelam dan membuka sekolah menyelam.
“Saya juga berkeinginan menjadi seorang dive master. Dengan begitu, saya bisa berbagi ilmu kepada peminat bawah laut melalui sekolah atau kursus diving,” tandas wanita yang juga mengenyam pendidikan dan bekerja sebagai konsiliator mediator pengadilan agama di Natuna itu.