Kantor Terbaik Lebih dari Sekadar Tempat Bekerja, Ini Ragam Penilaiannya

Risna Halidi Suara.Com
Kamis, 22 Februari 2024 | 18:51 WIB
Kantor Terbaik Lebih dari Sekadar Tempat Bekerja, Ini Ragam Penilaiannya
Ilustrasi Rekan Kerja (Pixabay)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Di era modern, kantor bukan hanya sebatas tempat bekerja, tetapi juga berperan penting dalam mendukung keseimbangan hidup dan kerja atau work life balance.

Kantor juga dipercaya dapat meningkatkan produktivitas karyawan. Seiring berkembangnya teknologi dan budaya kerja, konsep "kantor yang baik" pun terus berevolusi.

Ilustrasi [Envato]
Ilustrasi Kerja [Envato]

Dalam banyak kasus, kantor terbaik tidak hanya meningkatkan produktivitas dan keseimbangan hidup-kerja karyawan, tetapi juga membantu perusahaan menarik dan mempertahankan talenta terbaik.

Untuk itu, di era yang kompetitif ini, memiliki kantor ideal dapat menjadi nilai tambah bagi perusahaan dan memberikan kontribusi positif bagi kesuksesan jangka panjang.

Baca Juga: Puncak Kampanye Ganjar-Mahfud, Megawati Bakal Orasi di Kandang Banteng, Hanya Sejengkal dari Kantor Gibran

Belum lama ini, perusahaan farmasi AstraZeneca dinobatkan sebagai Best Places to Work in Indonesia selama dua tahun berturut-turut.

Beberapa penilaian kantor terbaik di antaranya aspek lingkungan kerja seperti peluang kemajuan karir, pelatihan karir, hingga high-level mentoring.

Selain itu, ada juga penilaian soal kesempatan belajar, benefits yang kompetitif, dan kontribusi kepada masyarakat luas.

Dari penilaian tersebut, 91 persen karyawan mengatakan AstraZeneca sebagai tempat kerja yang sangat baik dibanding dengan hasil 77 persen tempat kerja di Indonesia pada umumnya.

Ilustrasi kerja tim (Pexels/fauxels)
Ilustrasi rekan kerja (Pexels/fauxels)

Head of Human Resources AstraZeneca Indonesia, Rosalina Hanis mengatakan, penghargaan selama 2 tahun berturut-turut itu merupakan cerminan pihaknya memberikan arahan kepemimpinan yang jelas.

Baca Juga: Detik-detik Kantor KontraS Digeruduk Puluhan Orang karena Dituding Provokator Isu Pemakzulan Jokowi

"Di AstraZeneca Indonesia, program pembelajaran 4D merupakan salah satu program inti yang mendorong pertumbuhan profesional di seluruh departemen AstraZeneca," kata Hanis, dikutip Suara.com dari siaran pers, Kamis (22/2/2024).

Diketahui setiap tahun, berbagai perusahaan lokal dan multinasional di Indonesia bermitra dengan organisasi Best Places to Work untuk melakukan penilaian dan penobatan penghargaan guna memperkuat budaya tempat kerja mereka.

Best Places to Work sendiri merupakan program sertifikasi global yang memberikan penghargaan kepada Perusahaan terkemuka di banyak negara di dunia.

Salah satu fungsinya adalah menganalisis daya tarik perusahaan melalui proses dua langkah yang berfokus pada delapan faktor tempat kerja termasuk budaya, kepemimpinan, peluang pertumbuhan, dan praktik sumber daya manusia.

Selain survei kepuasan karyawan, organisasi tersebut juga melakukan penilaian SDM yang terbukti telah memberikan pendapatan terdepan di pasar dan peningkatan inovasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI